Vivagoal – Piala Dunia 2022 – Lionel Messi tak begitu menyesali kegagalannya mengeksekusi penalti di laga Argentina melawan Polandia. Karena kegagalan itu justru membuat La Albiceleste kian termotivasi untuk menang.
Argentina menghadapi Polandia di laga terakhir fase grup C Piala Dunia 2022 Qatar. Bertanding di Stadion 974, kemenangan jadi incaran tim Tango sebagai syarat kelolosan ke babak 16 besar sekaligus menggeser Polandia dari puncak klasemen grup.
Argentina pun bermain menyerang sejak menit awal. Mereka bahkan sempat punya kans emas untuk unggul 1-0 di babak pertama saat wasit menunjuk titik putih setelah menganggap kiper Polandia, Szczesny melanggar Messi. Namun, Messi sendiri yang maju sebagai eksekutor gagal menjalankan tugasnya karena bola sepakannya mampu diantisipasi kiper Juventus tersebut.
Yang menarik, Messi ternyata tak begitu kecewa dengan kegagalannya itu. Sebab, setelah itu Argentina kian tampil beringas dan terus membombardir lini pertahanan Polandia.
Hasilnya, satu menit usai jeda turun minum, Albiceleste mampu unggul lewat gol Alexis Mac Allister. Gawang Polandia kembali dijebol Argentina untuk kedua kalinya di menit ke-67 lewat sepakan keras Julian Alvarez dari dalam kotak penalti.
Baca Juga:
- Bisikan Lewandowski Bakal Terus Jadi Rahasia Messi
- Bisikan Messi ke Lewandowski: Kamu Bertahan Sangat Bagus!
- Tim Lapis Kedua Kalah, Deschamps: Makanya Saya Malas Rotasi Skuad
- Inggris Tertajam di Piala Dunia 2022, Jude: Disuruh Menembak Terus
“Saya marah karena penalti itu gagal, tetapi tim ternyata justru menjadi lebih kuat setelah kesalahan saya. Kami tahu bahwa begitu gol pertama masuk, itu akan mengubah permainan,” ungkap Messi seperti dikutip dari AFP. (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Piala Dunia 2022 hanya di Vivagoal.com