Jumpa Galatasaray, Barcelona Jauh Diunggulkan
Sumber: Detiksport

Ikutan Tren, Barcelona Berencana Buat Metaverse dan Crypto Sendiri!

Rizal Saleh - March 2, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Presiden Barcelona, Joan Laporta berencana baka membuat token crypto  dan metaverse sendiri guna membantu perekonomian klub yang tengah limbung lantaran pandemi Covid-19.

Sebelumnya, Laporta mengkalim jika ada beberapa pihak yang mengajukan tawaran Kerjasama untuk membawa Barcelona ke lantai bursa Crypto. Namun tawaran tersebut ditolak lantaran mereka berencana membuat mata uang digitalnya sendiri.

“Kami sedang mengembangkan metaverse kami sendiri. [Itulah sebabnya] kami menolak untuk bekerja sama dengan perusahaan cryptocurrency mana pun,” kata Laporta dalam acara Mobile World Congress di Catalan, seperti diwartakan Goal International.

“Kami ingin membuat cryptocurrency kami sendiri dan kami harus melakukannya sendiri. Kami berbeda dengan yang lain karena kami, secara finansial, bertahan dari apa yang kami dapat melalui industri olahraga.”

“Kami tidak memiliki perusahaan besar atau pemegang saham di belakang kami. Itu memaksa kami untuk menjadi imajinatif, inovatif dan berani, bahkan selangkah lebih maju di banyak bidang selain di sektor olahraga.”


Baca Juga:


Tak hanya itu, Laporta juga menyebut pihaknya bakal meluncurkan beberapa NFT (Non-Fungible Tokens) dalam waktu dekat. Ia merasa langkah-langkah di dunia digital coba digencarkan klub guna membantu pemasukan klub yang tengah berantakan lantaran berbagai masalah yang ditinggalkan presiden sebelumnya, Josep Maria Bartomeu.

“Saya bisa mengumumkan sesuatu yang lain, tetapi saya harus berhati-hati karena ini masih rahasia,” tambahnya. “Para pemain tahu apa yang sedang kami kerjakan, bahwa ini adalah klub modern yang menggunakan media baru. Ada klausul dalam kontrak mereka yang terkait dengan dunia NFT dan metaverse.”

“Kami ingin mendapatkan peluang baru untuk pertumbuhan ekonomi. Tujuan kami adalah memenangkan gelar dan membuat penggemar kami senang, tetapi kami juga harus mendapat keuntungan dari banyak sisi di industri olahraga. Ini masalah bertahan hidup.”

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com