Site icon Vivagoal.com

Indonesia Punya Masa Depan Cerah Dalam Diri Para Pemain Timnas U-19

Rudy Keltjes Mengatakan Sepak Bola Indonesia Mempunya Masa Depan Berkat Timnas U-19

Vivagoal – Legenda hidup Persebaya Surabaya, Rudy Keltjes melontarkan pujian buat penampilan timnas Indonesia di ajang Piala AFC U-19 2018. Menurutnya sepakbola Indonesia punya masa depan cerah dalam diri para pemain timnas Indonesia U-19.

“Mereka tampil begitu luar biasa selama event Piala AFC U-19. Bagi saya, secara teknik mereka sudah sangat bagus, begitu juga pemahaman terhadap taktik. Tak kalah penting, timnas U-19 punya mentalitas dan semangat juang yang tinggi tuk bisa mengejar kemenangan saat dalam posisi tertinggal,” kata Rudy yang juga eks penasihat teknik Timnas Indonesia U-19.

[irp]

Menurut pengamatan Rudy, para pemain Tim Garuda Muda sama sekali tak terlihat takut meski yang mereka hadapi adalah tim-tim kuat di Asia. Termasuk saat mereka berusaha mengejar ketertinggalan 1-6 saat melawan Qatar. Hingga akhir laga anak-anak muda Indonesia itu berhasil menipiskan skor jadi 5-6.

Mentalitas dan semangat yang kembali mereka pertontonkan saat meladeni permainan Uni Emirat Arab (1-0) dan Jepang (0-2).

“Melihat perjuangan timnas Indonesia U-19 rasanya sangat bangga. Mental seperti ini yang diperlukan dari para pemain kita. Berani, semangat terus meski sudah tertinggal, dan tidak mudah panik,” lanjut mantan pemain klub NiAC Mitra dan Timnas Indonesia era 80-an ini.

Asalkan tidak cepat puas, Ruddy optimis skuat timnas Indonesia U-19 punya prospek yang menjanjikan. Setidaknya, jika mereka terus bermain bersama dalam satu tim untuk level yg lebih tinggi lagi Rudy percaya Indonesia akan kembali berjaya di Asia Tenggara, bahkan bisa saja sejajar dengan tim-tim kuat Asia, semacam Jepang, UEA, Qatar, China, Korea Selatan, dan Thailand.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com

Exit mobile version