Site icon Vivagoal.com

Indonesia vs Filipina: Menang Telak! Indonesia Jaga Asa Lolos Semi Final

Timnas Indonesia

Sumber: PSSI

Vivagoal – Liga Indonesia  – Tim Nasional Indonesia U-23 kembali meraih hasil maksimal di SEA Games 2021. Menghadapi Filipina di pertandingan ketiga, Merah Putih menang dengan skor 4-0 pada Jumat (13/5) sore. 

Membutuhkan tambahan tiga poin untuk terus menjaga peluang lolos ke semifinal Indonesia tampil berhati-hati di awal laga. Skuad besutan Shin Tae-yong itu memilih untuk menggunakan skema long ball untuk bongkar pertahanan Filipina. 

Memasuki menit ke-18 Indonesia berhasil unggul terlebih dahulu melalui M Ridwan. Memanfaatkan sodoran dari Egy Maulana Vikri, Ridwan sukses merobek jala Filipina untuk pertama kalinya. 

Unggul satu gol, Indonesia terus memberi tekanan buat Filipina. Alhasil, Rizki Ridho mampu menggandakan keunggulan setelah memanfaatkan umpan bola mati dari Syahrian Abimanyu. 

Foto: PSSI

Gol dari Ridho sekaligus menutup babak pertama dengan keunggulan Indonesia 2-0 dalam laga yang digelar di Stadion Viet Tri tersebut. 

Memasuki babak kedua, Indonesia masih memegang kendali permainan. Namun beberapa peluang yang didapat gagal dikonversi menjadi gol.


Baca Juga:


Di pertengahan babak kedua, Witan Sulaemen dan Egy Maulana Vikri sama-sama sempat mendapat peluang matang. Sayang, penyelesaian akhir yang tidak sempurna membuat tak ada tambahan gol buat Garuda Muda.

Gol ketiga baru lahir di menit ke-73 melalui Egy. Memanfaatkan umpan dari Irfan Jauhari, Egy melepaskan tembakan yang tidak bisa dihalau penjaga gawang Filipina.

Di menit ke-83, Marselino Ferdian membawa Indonesia kembali menjauh. Melalui titik putih, bintang muda Persebaya tersebut memastikan kemenangan Indonesia.

Hingga akhir laga, tak ada gol tambahan tercipta. Merah Putih menutup pertandingan dengan skor 4-0 dan sementara merauh enam poin hasil dari dua menang dan satu kali kalah.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version