Tak Lolos Grup, Nasib Shin Tae-Yong di Timnas Aman?
Sumber: Vivagoal/Arie Lihardo.

Ingin Bersaing di Piala Dunia U-20? Ini Permintaan Shin Tae-Yong ke PSSI

Arie Lihardo - July 21, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-Yong menyebut skuadnya membutuhkan pemain berkualitas di lima posisi agar bisa bersaing di Piala Dunia U-20 2023.

Dikutip dari laman PSSI, lima posisi yang diminta oleh Shin Tae-Yong untuk diisi pemain berkualitas adalah bek tengah sebagai stopper, bek kiri, bek kanan, pengatur serangan, dan gelandang bertahan.

Sukses Bawa Indonesia Lolos Piala Asia 2023, Marselino Janji Tunjukkan Kontribusi Lebih
Sumber: bolatimes.com

Untuk pengatur serangan, Shin Tae-Yong membutuhkan sosok pelapis Marselino Ferdinan. Meski sudah ada Arkhan Fikri, Shin Tae-Yong menilai postur tubuhnya dengan tinggi 1,65 meter belum ideal.

“Tekniknya bagus. Namun tingginya kurang. Saat tampil di Piala Dunia U-20 nanti, kami akan menghadapi tim dengan postur tinggi dan kekar,” kata Shin Tae-Yong dalam rapat evaluasi dan program kerjanya bersama PSSI, Rabu (20/7).


Baca Juga:


Sebagai jalan keluar, juru taktik asal Korea Selatan itu menyodorokan solusi naturalisasi. PSSI pun siap memberikan bantuan.

Shin Tae-Yong
Sumber: Vivagoal/Arie Lihardo.

Ketua Umim PSSI, Mochamad Iriawan meminta Shin Tae-Yong memastikan nama-nama pemain yang akan dinaturalisasi maksimal pada Agustus mendatang.

Sebelumnya sudah ada tiga nama calon pemain naturalisasi, seperti Kai Boham, Jim Croque, dan Max Christoffel. Akan tetapi, performa ketiganya dianggap masih belum layak.

PSSI akhirnya menyarankan agar Timnas U-19 melakukan pemusatan latihan (TC) di Belanda. Rencananya TC tersebut digelar pada September nanti setelah Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com