Inter Ngotot Bentuk Trio Lukaku-Dybala-Lautaro, Vieri Duet Lukaku-Lautaro Saja
Simone Inzaghi, Romelu Lukaku, Inter Milan, Foto: dok Football5star

Inter Ngotot Bentuk Trio Lukaku-Dybala-Lautaro, Vieri: Duet Lukaku-Lautaro Saja

A Hendra - June 13, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie AInter Milan dikabarkan ingin memperkuat lini depannya dengan merekrut Romelu Lukaku dan Paulo Dybala untuk disandingkan dengan Lautaro Martinez. Namun legenda Nerazzurri, Christian Vieri tidak setuju dengna hal tersebut.

Pada musim kompetisi 2021/2022 kemarin, performa Inter Milan tak lagi sama seperti musim lalu. Pelatih yang berjasa besar mengantarkan mereka ke tangga juara, Antonio Conte pergi, diiringi dengan hengkangnya Romelu Lukaku ke Chelsea dengan tebusan sebesar 115 juta euro.

Ketiadaan dua sosok ini membuat Inter Milan sedikit menurun. Meski tetap mampu meraih Piala Supercoppa Italia dan Coppa Italia, namun pasukan Simone Inzaghi gagal mewujudkan target utama, yakni mempertahankan scudetto.

Kondisi ini tentu tak boleh terulang lagi musim depan mengingat Supercoppa dan Coppa Italia hanyalah kompetisi kasta kedua di Italia. Dengan segala kesulitan yang ditimbulkan, Inter pun dikabarkan berencana merombak lini serangnya dengan kemungkinan menjual Alexis Sanchez dan Joaquin Correa.


Baca Juga:


Sebagai gantinya, Inter dklaim tengah berusaha mendatangkan Paulo Dybala yang kontraknya di Juventus sudah habis pada musim panas ini. Selain itu, Lukaku dilaporkan juga bakal ditarik pulang setelah memberi isyarat tak betah bermain bersama Chelsea sepanjang musim kemarin.

Andai rumor ini menjadi kenyataan, bisa dibayangkan betapa berbahayanya trio lini depan Nerazurri musim mendatang. Tapi bagi Christian Vieri yang punya torehan 123 gol dan 15 assist dalam 190 penampilan bersama Nerazzurri, duet Lautaro dan Lukaku yang sudah terbukti sebelumnya akan lebih baik jika dikembalikan, ketimbang menambahkan Dybala.

“Saya tidak tahu apakah trio Lautaro, Lukaku, dan Dybala bakal mungkin bermain bareng), tapi menurut saya tidak cocok. Kalau Lautaro-Lukaku, baru cocok,” tegas Vieri seperti dilansir dari Football Italia. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com