Vivagoal – Liga Inggris – Bek Manchester United, Harry Maguire, resmi mengumumkan bahwa jabatannya sebagai kapten akan dicopot oleh sang pelatih, Erik ten Hag, untuk musim depan. Meskipun terlihat kecewa, sang pemain tetap akan memberikan yang terbaik bagi Setan Merah di musim 2023/24.
Kabar ini sendiri diinformasikan secara langsung oleh Maguire melalui akun media sosial pribadinya. Bek Man United harus menyerahkan jabatan kaptennya setelah diminta langsung oleh ten Hag.
Maguire sendiri mengaku dirinya kecewa akan keputusan tersebut. Walaupun begitu, ia mengaku akan terus memberikan yang terbaik untuk Man United.
“Setelah diskusi yang panjang dengan manajer, hari ini (Minggu (16/7) ia menyatakan saya apabila ia akan mengganti kapten tim.”
Baca Juga:
- Barcelona Akan Tukarkan Frenkie De Jong Dengan Bernardo Silva?
- Gabung Arsenal, Declan Rice Minta Maaf ke West Ham
- Potensi Barcelona Buat Gundogan Rela Tinggalkan City
- Newcastle Siap Bayar Napoli 95 Juta Euro Untuk Khvicha Kvaratskhelia
“Saya merasa kecewa, akan tetapi saya akan memberikan yang terbaik untuk skuat ini selama masih berseragam Man United. Saya ingin memberikan rasa terima kasih pada para fans yang terus memberikan dukungan saat saya menjadi kapten.”
After discussions with the manager today he has informed me he is changing captain. He outlined his reasons to me and whilst I’m personally extremely disappointed, I will continue to give my all every time I wear the shirt.
So I wanted to say a massive thank you to the… pic.twitter.com/TAOS0eisF1
— Harry Maguire (@HarryMaguire93) July 16, 2023
“Sebuah kehormatan besar bisa menjadi kapten Man United dalam karier saya. Saya akan selalu berterima kasih pada Ole Gunnar Solskjaer yang memberi saya kehormatan tersebut dan saya berharap yang terbaik untuk kapten selanjutnya,” ujar Maguire. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com