Messi
Sumber: Diario

Jauh dari Sportif, Sikap Lionel Messi Menuai Pro Kontra

Dimas Sembada - June 24, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa LigaLionel Messi punya kontribusi besar dalam kemenangan 1-0 Barcelona atas Athletic Bilbao pada lanjutan LaLiga Spanyol, Rabu (24/6/2020) dini hari di Camp Nou.  Namun demikian, penampilan La Pulga, menyisakan kontroversi. 

Dalam laga itu, Ivan Rakitic tampil sebagai pahlawan Blaugrana usai mencetak gol tunggal di menit ke-70 memanfaatkan assist Messi. Tapi, beberapa menit sebelum gol tersebut lahir, ada sebuah insiden yang melibatkan La Pulga. 

Bek tengah Bilbao, Yeray yang bermaksud menyapu bola di area pertahanan, dari arah berlawanan, Messi yang coba merebut bola tertangkap kamera menginjak pergelangan kaki Yeray hingga membuatnya mengerang kesakitan.

Namun wasit sama tak bergeming dan tidak memberi kartu kepada kapten Blaugrana tersebut. Insiden horor tersebut bahkan tidak membuat wasit Jesus Gil Manzano merasa perlu untuk memeriksa VAR.

Alhasil beragam tanggapan akan aksi tidak profesional Messi bermunculan di lini masa. Ada yang membela, tak sedikit pula yang menilai peraih enam Ballon d’Or tersebut pantas untuk dikartu merah.


Baca Juga: 


“Yeray dan Leo sama-sama dalam kecepatan tinggi untuk mendapatkan bola. Yeray berada dalam jangkauan Leo saat mendarat. Jadi kejadian itu hanya sial saja bagi Yeray. dan hal semacam itu bisa terjadi tanpa disengaja.” cuit akun twitter @ashmont19.

“Tidak masalah bagaimana kondisi si bek, tapi ini soal kerusakan yang bisa diderita si bek. Apa kamu melihat tayangan ulangnya? Messi bisa saja mematahkan pergelangan kaki Yeray, dan itu seharusnya kartu merah.” kata akun @iaraSRM.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com