Kebobolan Empat Gol, Klopp Puas Dengan Performa Lini Belakang Liverpool
Jurgen Klopp, Foto: dok 90min

Jurgen Klopp Pusing Tujuh Keliling Soal Krisis Bek Kiri Liverpool

A Hendra - December 25, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Menghadapi padatnya jadwal pertandingan di Boxing Day, Liverpool malah mengalami krisis pemain di pos bek sayap kiri. Jurgen Klopp selaku manajer The Reds pun menganggapnya sebagai sebuah masalah besar.

Untuk boxing day Premier League musim 2023/2024 ini, Liverpool akan melakoni dua pertandingan dengan masa jeda lima hari, yakni melawan Burnley, Rabu (27/12) dinihari WIB dan Newcastle United, Selasa (2/1) dinihari WIB.

Namun di tengah padatnya jadwal pertandingan dan tuntutan harus menang agar terus memberi tekanan kepada Arsenal di puncak klasemen, Liverpool malah tak bisa turun dengan kekuatan terbaiknya.

Jurgen Klopp Pusing Tujuh Keliling Soal Krisis Bek Kiri Liverpool
Konstantinos Tsimikas, Foto: dok Goal

Setelah kehilangan Andrew Robertson sedari awal musim karena cedera bahu, Konstantinos Tsimikas yang merupakan pelapis Robertson juga harus masuk ruang perawatan setelah patah tulang selangka dalam duel Arsenal vs Liverpool yang berkesudahan sama kuat 1-1 akhir pekan kemarin.

Situasi ini membuat pilihan Klopp jadi sangat terbatas pada sosok Joe Gomes. Gomes sendiri sedianya berposisi asli sebagai bek tengah namun ia cukup bisa diandalkan untuk mengisi sektor bek sayap kiri.


Baca Juga:


Kondisi ini tentu membuat Jurgen Klopp pusing tujuh keliling. Meski mau tak mau harus menarik pemain-pemain muda semisal Luke Chambers dan Calum Scanlon, namun minimnya pengalaman bertanding di level tertinggi membuat Klopp ragu keduanya bisa diandalkan.

“Bisakah Joe main terus sampai kapan saya tidak tahu? Robbo akan kembali dan Kostas sementara akan absen cukup lama. Saya tidak tahu, kami harus memantau. Saya belum punya waktu untuk memikirkannya tapi sekarang ini sungguh berat buat kami,” ujar Klopp seperti dilansir Guardian.

“Kadang Anda menghadapi cedera dan Anda harus menerimanya tapi tulang selangka yang patah itu sangat buruk karena butuh waktu lama untuk sembuh. Cedera Robbo berbeda tapi juga butuh waktu lama untuk pulih.”

“Kami semua tahu kami butuh keberuntungan dalam komen-momen ini dan sekarang kami harus memastikan kami melindungi Joey dan memastikan dia siap untuk bertanding,” kata Klopp.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com