Sumber: twitter.com/Inter
Sumber: twitter.com/Inter

Juventus dan Inter Milan Harus Puas Berbagi Angka

Daniel Nugraha - November 27, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalSerie A – Laga antara Juventus FC dan Inter Milan pada lanjutan Serie A 2023/24 menjadi penentu siapa yang memuncaki puncak klasemen. Sayangnya, laga antarkedua tim harus berakhir dengan skor imbang 1-1. 

Pertandingan dilaksanakan senin (27/11) dini hari WIB di Allianz Stadium. Juventus di awal laga sudah memulai pergerakan yang cukup berbahaya dengan tembakan Andrea Cambiaso, sayang tembakan sang bek meleset dari target yang diinginkan.

Juventus dan Inter Milan Harus Puas Berbagi Angka
Sumber: Twitter @juventusfc

Inter tak tinggal diam dan membelas dengan tendangan bebas yang dilakukan Federico Dimarco kepada Marcus Thuram. Sayangnya bola yang ditembakan Thuram berhasil dibendung oleh Wojciech Szczesny dengan baik.

Gol pertama pada akhirnya dibuka oleh Juventus dengan aksi dari Dusan Vlahovic yang berhasil menjebol gawang Inter di menit ke 27. Keunggulan Juventus akan inter tersebut akan tetapi hanya bertahan sebentar, karena 6 menit kemudian Inter berhasil menyeimbangkan kedudukan.


Baca Juga:


Tepat di menit ke 33, Lautaro Martinez gantian menjebol gawang Juventus dengan bantuan umpan dari Marcus Thuram. Skor imbang 1-1 ini sendiri bertahan sampai akhir babak pertama. Di babak kedua pertandingan berjalan dengan lebih intens lagi.

Inter sendiri kini bermain lebih agresif dan banyak menyerang seperti serangan pembuka Marcus Thuram. Akan tetapi bola yang ditembakan tidak berhasil memberikan ancaman kepada Juve. Jual beli serang sendiri berjalan dengan cukup sengit antara kedua tim.

Namun sayang meskipun kedua tim sama sama bermain intens dan saling serang, sampai babak kedua berakhir tak terjadi tambahan gol diantara kedua tim. Duel pun diakhiri dengan skor imbang 1-1 dan baik Juve maupun Inter harus mau berbagi poin di akhir laga kali ini. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com