Higuain Dybala Ronaldo

Kalah dari Lazio, Sarri Tak Kecewa Mainkan Trio HDR

Fachrizal Wicaksono - December 23, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A Juventus kembali alami kekalahan dari rivalnya, Lazio pada musim ini. Dilaporkan kekalahan kedua dari Bianconeri dari klub Lazio terjadi dalam perebutan trofi Piala Super Italia 2019 di Stadion King Saud University, Arab Saudi pada Minggu (22/12).

Si Nyonya Tua harus mengakui kedigdayaan dari Lazio dengan skor telak 1-3. Maurizio Sarri selaku Pelatih Kepala Juventus telah menurunkan skuad terbaiknya dengan memainkan trio HDR yakni Gonzalo Higuain, Paulo Dybala dan Cristiano Ronaldo. Namun, trio pemain andalan Juventus itu justru kesulitan untuk menembus lini belakang Lazio.

Banyak publik memberikan penilaian bahwa trio HDR tidak bisa dimainkan bersama usai Juventus kalah dari Lazio. Namun, Maurizio Sarri tidak setuju dengan pernyataan itu.

Baca Juga: Higuain Marah, Ini Tanggapan Sarri!

Diketahui Sarri tidak menyesal menurunkan trio pemain andalannya itu saat melawan Lazio. Pelatih asal Italia itu lebih menyoroti kekalahan itu dari sisi sebuah tim.

“Saya tidak berpikir kekalahan ini karena kesalahan dari beberapa orang saja. Anda terus menyalahkan tentang trio striker kami, namun ketika kami kebobolan dua gol terakhir, kami sudah memperkenalkan gelandang ekstra,” ucap Sarri, diwartakan dari Football Italia.

“Saya merasa bahwa sebetulnya bek sayap bisa bekerja lebih efektif lagi untuk menyelamatkan bek tengah yang harus bergegas keluar dari posisinya. Kami kalah karena kami kehilangan momentum saat pertandingan sedang berlangsung,” jelasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com