Laporta Tunda Negosiasi Kontrak Baru Messi, Kenapa?
Joan Laporta, Marca

Laporta Tunda Negosiasi Kontrak Baru Messi, Kenapa?

Rangga - March 14, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Presiden baru Barcelona, Joan Laporta dikabarkan sengaja menunda negosiasi kontrak baru dengan mega bintang Barcelona, Lionel Messi. 

Joan Laporta resmi menjabat sebagai presiden baru Barcelona sejak pekan lalu. Kedatangan kembali pria 58 tahun itu jelas sangat ditunggu oleh publik Camp Nou. Betapa tidak, selama masa kampanyenya, Laporta terus menggaungkan ambisi untuk bisa mempertahankan Lionel Messi. Sang bintang diketahui akan habis kontrak bersama Barcelona pada Juni tahun ini.

Namun anehnya, Laporta tak kunjung bergerak merealisasikan salah satu janjinya tersebut. Informasi dari Marca kemudian menyebut ada beberapa alasan kenapa Laporta belum memulai negosiasi.

Dalam laporan tersebut dikatakan jika Laporta sejatinya sudah melakukan komunikasi dengan Messi. Hanya saja, sang bos meminta Messi untuk bersabar. Laporta ingin terlebih dulu mengaudit keuangan Barcelona secara keseluruhan.

Ia ingin mengetahui secara terperinci kondisi keungan klub, entah itu uang yang mereka miliki atau utang yang harus mereka lunasi. Setelah proses audit selesai, Laporta berjanji akan segera tancap gas untuk kontrak baru Messi.


Baca Juga:


Dalam laporan yang sama dikatakan jika Laporta dan Messi masih harus duduk bersama membahas dua aspek penting. Pertama, Laporta dan Messi mencoba mencari jalan tengah terkait gaji La Pulga. Seperti diketahui, Messi menerima gaji yang begitu tinggi di saat ekonomi klub tengah melemah.

Kedua, Laporta masih mendengarkan permintaan Messi terkait nama-nama yang bisa bermain bersamanya. Sederet nama yang diajukan Messi inilah yang harus disaring dengan baik oleh Laporta termasuk siapa saja yang bakal dilepas.

Belum adanya langkah kongkrit dari Laporta berdampak dengan para klub peminat. Sebut saja PSG serta Manchester City masih harus menahan ambisinya untuk mendatangkan Messi musim panas nanti. (DIL)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com