Legenda Chelsea Menentang Ide Christensen Gabung Barcelona, Kenapa?
Sumber: 90min.com

Legenda Chelsea Menentang Ide Christensen Gabung Barcelona, Kenapa?

Catrine Mega - March 4, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Andreas Christensen pekan ini santer diberitakan akan bergabung dengan raksasa La Liga, Barcelona, pada bursa transfer musim panas mendatang. Namun transfer tersebut ditentang oleh legenda Chelsea, Gus Poyet.

Masa kontrak Christensen di Chelsea akan selesai pada akhir periode musim kompetisi 21/22. Bek tengah 25 tahun bakalberstatus free transfer,  semua tim, termasuk Barcelona, bisa mendatangkan sang pemain. Bahkan, kesepakatan transfer antara kedua belah pihak dilaporkan kian dekat.

Sayangnya, dilansir dari Barca Blaugranes, sebuah sumber menyebutkan bahwa mantan pemain Chelsea, Gus Poyet, tampaknya menentang ide bergabungnya Christensen ke Barcelona. Menurutnya, Christensen akan kesulitan berebut posisi starter dengan bek tengah Barcelona lainnya.


Baca juga:


“Christensen tak akan dengan mudah terpilih sebagai starter di Barcelona. Dia tidak bermain di setiap pertandingan Chelsea. Performanya tak meragukan setiap terpilih menjadi starter, dan semuanya bergantung pada apa yang ingin dicapai Xavi dan apa yang tengah terjadi pada bek tengah Barcelona,” tutur Poyet.

“Di awal musim lalu, pilihan utama Tuchel di lini belakang jelas Christensen, Thiago Silva, dan Rudiger. Namun di akhir musim, karena cedera kecil, Christensen tak lagi bermain di setiap pertandingan,” lanjut Poyet.

Saat ini Barcelona sudah punya Eric Garcia, Ronald Araujo, dan Gerard Pique yang berposisi sebagai bek tengah, mengecualikan Samuel Umtiti, Clement Lenglet, dan Oscar Mingueza yang akan dilepas musim depan.

“Christensen jelas cocok bermain di Barcelona, namun ia harus menerima perannya dan bermain di setiap pertandingan. Hal ini tak mudah karena sudah ada 3 bek tengah yang menjadi saingannya,” tutup Gus Poyet. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com