Legenda Sebut Ada Dua Sosok Pembeda dalam Tubuh Manchester United, Siapa Saja?
Sumber: Manchester Evening News

Legenda Sebut Ada Dua Sosok Pembeda dalam Tubuh Manchester United, Siapa Saja?

Rizal Saleh - January 1, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Legenda Manchester United, Paul Scholes memuji performa Casemiro dan Christian Eriksen untuk menjaga lini tengah tim. Ia merasa keduanya memberikan perbedaan siginfikan dalam tubuh United musim ini.

Keduanya sempat mentas dalam laga melawan Wolves, Minggu (31/12) kemarin. United kala itu menang 1-0 melalui gol Marcus Rashford yang dimainkan sebagai pengganti. Rashford sempat ditepikan lantaran ia ketiduran dan melewatkan meeting tim.  Namun ia mampu menjadi penyelamat Setan Merah. Golnya membuat United mengepak lima kemenangan beruntun.

Sumber: Bolaskor

Meski peranan Rashford terbilang krusial, Scholes justru memiji performa Casemiro dan Eriksen. Pasca kedatangan keduanya di bursa musim panas kemarin, mereka mampu memperkuat lini tengah dengan baik dan ia merasa jika lini tengah timnya hampir sempurna seperti layaknya tim tetangga, Manchester City.


Baca Juga:


“Saya pikir mereka membuat tim menjadi lebih menarik. Tim terbaik memiliki pemain terbaik dan saat ini United tak memilikinya.  Mereka memiliki Casemiro dan Eriksen yang memberikan perbedaan. Selain itu ada Bruno Fernandes di depan mereka. Kita akan lihat dalam beberapa pekan dan semua akan terlihat melawan Manchester City. Saya yakin tim ini bisa mengunci tempat di Liga Champions,” ucap Scholes seperti diwartakan BT Sport.

Casemiro saat ini seakan menjadi puzzle terakhir ayng didapatkan Untied dari Real Madrid di bursa musim pansa kemarin. Kehadirannya seakan memberikan rasa aman kepada pemain bertahan Untied. Di sisi lain, kehadiran Eriksen juga membuat tim lebih tangguh dalam melakukan possesion. Pemain asal Denmark juga memiliki kualitas bola mati yang menguntungkan bagi tim.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com