Lewandowski dan Muller Memiliki Di Mata Heynckes
Jupp Heyncknes & Robert Lewandowski – Tribun

Lewandowski Dihadapan Legenda Bayern Munich

Catrine Mega - May 18, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga –Legenda Bayern Munich, Jupp Heynckes Bangga atas pencapaian Robert Lewandowski. Seperti yang diketahui setelah dua musim mengincar, Lewandowski berhasil mematahkan rekor 40 gol dalam satu musim Bundesliga milik legenda sepakbola Jerman Gerd Muller.

Menanggapi hal tersebut Heynckes memuji kemampuan Lewandowski. Meski berada di usia cukup senior ia berharap akan menyerang Polandia itu terus mengembangkan dan memiliki ambisi kuat untuk memecahkan berbagai rekor dalam karirnya.

“Seorang pemain dengan profesionalisme ini, dengan ambisi ini menginspirasi saya. Lewy ingin terus berkembang,” ungkap Heynckes.

Heynckes mengatakan kalau Muller dan Lewandowski memiliki kesamaan yakni ambisi yang besar dalam kariernya. Mereka selalu memiliki rasa lapar untuk berkembang dan menjadi pemain kelas dunia.

“Lewandowski, seperti yang pernah dilakukan Müller, didorong oleh ambisi yang tak tertahankan. Untuk naik ke kelas dunia, Anda harus memiliki kemauan yang sangat khusus, hasrat ini, rasa lapar yang tak terpuaskan untuk sukses,” kata pria 76 tahun tersebut.

Meski memiliki ambisi dan rasa lapar yang sangat kuat untuk menjadi yang terbaik, Heynckes mengatakan kalau ego dari mereka berdua tumbuh dengan sehat. Mereka sama sama memiliki ketenangan dan tidak menjadi sosok yang angkuh di atas lapangan.


Baca Juga:


“Keduanya memiliki kesamaan egoisme yang sehat, yang dibutuhkan setiap pencetak gol terbanyak. Jika mereka tidak mendapatkan bola, mereka melambai, dulu Müller, sekarang Lewandowski,” kata Heynckes membandingkan keduanya.

Namun biar bagaimanapun juga Heynckes adalah rekan satu tim Muller saat itu. Ia merupakan sosok yang tidak menyukai perbandingan antara pemain, namun jika ia ditanya mengenai siapa pencetak gol terbaik di Bundesliga, Gerd Muller adalah jawaban darinya.

“Sekalipun saya pada dasarnya menolak perbandingan (Pelé dan Diego Maradona atau , Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di tahun 2010-an) Gerd Müller tetap menjadi pencetak gol terhebat di Bundesliga dan Jerman. 365 hits dan Liga Jerman. 68 gol dalam 62 pertandingan internasional adalah buktinya,” pungkasnya. (DES)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com