Lothar Matthaus: Hansi Flick Pasti Pergi dari Munich
Vivagoal – Bundesliga –Lothar Matthaus menghidupkan kembali isu kepergian Hansi Flick dari Bayern Munich ke Timnas Jerman. Dalam pernyataan terakhirnya Selasa lalu, Matthaus mengatakan bahwa Flick akan pergi dari Munich musim depan.
Pernyataan Matthaus keluar berdasarkan banyaknya hal yang melatarbelakangi segala kemungkinan atas kepergian Flick musim depan. Konfliknya dengan Salihamidzic dan tawaran Timnas Jerman menjadi salah satu hal yang paling mungkin membawanya pergi dari klub Bavarian.
“Saya yakin Hansi Flick tidak akan tetap menjadi pelatih Bayern musim depan,” kata Matthaus kepada Sky Germany.
Matthaus melihat bahwa Timnas Jerman sangat menginginkan kehadiran pelatih 56 tahun selepas kepergian Joachim Low usai Euro 2020 nanti. Flick merupakan prospek jangka panjang Timnas Jerman di masa depan dan tawaran sudah datang kepadanya beberapa waktu lalu.
“DFB menginginkan Hansi Flick sebagai solusi jangka panjang dan telah memberinya tawaran,” tambahnya.
Baca Juga:
- Tottenham Hotspur Siapkan Bomber Stuttgard Sebagai Deputi Harry Kane?
- Diam-Diam, United Punya Pesaing untuk Daratkan Sancho
- Dibanderol Mahal, Pemain Ini Kesulitan Penuhi Ekspektasi di Bayern
- Gelandang Hoffenheim Siap Pindah ke Klub Besar
Matthaus juga menyebutkan bahwa perputaran pelatih juga akan terjadi yang mengaitkan dua klub terkuat Bundesliga dan RB Leipzig. Menurutnya Bayern akan mencari solusi baru untuk mengisi posisi kosong di kursi pelatih dengan mengarahkan pandangannya kepada Julian Nagelsmann.
Ia percaya bahwa Pertandingan melawan Augsburg di akhir musim adalah pertandingan terakhir FLick bersama Bayern. Ia akan pergi meski kontrak masih mengikatnya hingga tahun 2023 mendatang.
“Bayern, di sisi lain, telah menunjukkan minat pada Julian Nagelsmann. Pertandingan (terakhir) Bundesliga melawan Augsburg akan menjadi pertandingan terakhir Flick sebagai pelatih Bayern,” ungkap Matthaus dalam wawancara setelah Bayern tersingkir di Liga Champions. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com