Lukaku Siap Bahas Masa Depannya Bersama Napoli dan AC Milan
Vivagoal – Serie A – Romelu Lukaku dilaporkan siap menjalin negosiasi dengan AC Milan maupun Napoli untuk membahas nasibnya musim depan. Striker asal Belgia tersebut dibandrol sebesar 30 juta Euro oleh Chelsea.
Pihak The Blues sudah menegaskan bahwa mereka tak akan melepas Lukaku dengan angka di bawah itu serta tak akan melepasnya dengan status pinjaman. Dengan demikian, baik Napoli maupun Milan harus menyiapkan dana segar apabila ingin memboyongnya dari Stamford Bridge.
Napoli lebih diunggulkan dalam perburuan sang striker karena juara Serie A musim lalu itu bisa mengajukan Victor Osimhen sebagai bagian dari kesepakatan. Chelsea diketahui berniat mendaratkan mesin gol Napoli tersebut, akan tetapi tak kunjung mengajukan tawaran karena harga Osimhen yang terlalu tinggi.
Partenopei diberitakan bersedia menurunkan harga jual Osimhen dan keputusan ini bisa membantu kepergian striker Nigeria tersebut. Pasalnya jika ingin mendaratkan Lukaku, Napoli harus melepas Osimhen terlebih dulu.
Baca juga:
- Douglas Luiz Segera Jalani Tes Medis Bersama Juventus
- Jadwal Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Paraguay vs Brasil: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
- RUPS PT LIB Hasilkan Tiga Regulasi Baru BRI Liga 1 2024/25
Di sisi lain, Milan secara mengejutkan ikut meramaikan perburuan Lukaku. Meski pernah memperkuat Inter Milan, Rossoneri tampaknya tak mempermasalahkan hal tersebut. Bahkan Lukaku sendiri mengaku bersedia kembali ke San Siro untuk memperkuat Milan.
Menurut pemberitaan yang dilansir oleh Football Italia, Lukaku sudah siap menjalin negosiasi dengan Napoli maupun Milan. Sang striker tampaknya akan mempertimbangkan tawaran yang diberikan dua tim Serie A tersebut sebelum menentukan keputusan.
#Calciomercato | partita aperta tra @acmilan e @sscnapoli per #Lukaku: la situazione 👇https://t.co/CmC1wBnmfD
— Gianluca Di Marzio (@DiMarzio) June 26, 2024
Sayangnya persetujuan terakhir harus diberikan oleh Chelsea. Padahal angka 30 juta Euro terbilang cukup tinggi untuk Lukaku yang sudah berusia 31 tahun.
Menarik dinantikan apakah Chelsea akan tetap bersikeras dengan tawarannya atau pada akhirnya bersedia menurunkan harga Lukaku demi melepasnya musim panas ini.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com