Masa Depan Dua Bintangnya Tak Jelas, Barca Mulai Bidik Dua Sosok Prioritas
Vivagoal – La Liga – Masa depan dua bintang Barcelona, Ronald Araujo dan Frenkie De Jong tengah tak jelas. Baugrana mulai membidik dua pemain yang berpotensi menggantikan peran keduanya yakni Jonathan Tah dan Joshua Kimmich.
Baik Kimmich dan Tah bisa diamankan gratis di musim panas mendatang lantaran kontraknya akan berakhir. Menurut laporan Mundo Deportivo, mereka juga mencoba memastikan masa depan De Jong dan Araujo. Namu Blaugrana belum memberikan kontrak baru kepada keduanya.
De Jong dan Araujo merupakan kapten kedua dan ketiga Barcelona. Namun, masa depan keduanya belum helas. Nama pertama belum memastikan ingin bertahan meski ada berbagai pertemuan kepadanya karena ia diminati Bayern Munich. Sementara itu, De Jong sempat ditawari kontrak baru pada November 2023 dan ia menolak hal tersebut.
Baca Juga:
- Ditaksir Inter, Udinese Enggan Lepas Pilarnya dalam Waktu Dekat
- Soal Penjualan Chiesa ke Liverpool, Presiden Fiorentina Pertanyakan Satu Hal
- Setelah Osimhen, Galatasaray Bidik Winger AS Roma
- Martinez Beberkan Alasan Cadangkan Ronaldo Lawan Skotlandia
Kedua pemain masih memiliki kontrak hingga 2026, jika nantinya tak menunjukan gelagat untuk bertahan, ada potensi Barcelona akan menguangkan keduanya di bursa musim panas mendatang. Nantinya, hal tersebtu akan memberikan jalan masuk bagi Kimmich dan Tah guna hadir di tim besutan Hansi Flick.
Saat ini keduanya masih belum bisa membela Azulgrana lantaran mengalami cedera. Tanpa keduanya, Barcelona masih mampu tampil prima dengan mengepak empat kemenangan di LaLiga dan duduk di posisi pertama klasemen sementara. Pasca jeda internasional, mereka bakal bersua dengan Girona akhir pekan ini.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com