Vivagoal – Ligue 1 – Mauricio Pochettino, eks pelatih PSG menepis rumor mengenai perilaku Kylian Mbappe yang dikabarkan sulit untuk diatur.
Meski hanya melatih selama 18 bulan di PSG, Pochettino menjadi salah satu pelatih yang juga membantu PSG untuk memenangkan trofi Ligue 1. Namun, berita pemecatannya itu kadang dikaitkan dengan buruknya hubungannya dengan para pemain seperti Kylian Mbappe.
Terlepas dari beberapa rumor dan spekulasi tersebut, Mauricio Pochettino akhirnya buka suara mengenai pengalamannya melatih di PSG. Ia menekankan bahwa rumor mengenai susah diaturnya Kylian Mbappe adalah sebuah isapan jempol belaka.
Baca Juga:
- Atletico Madrid Bidik Stefan de Vrij di Bursa Transfer Musim Depan
- Tersingkir dari Piala Dunia, Drama Barcelona dan Uruguay Ikut Berakhir
- Man United Serius Ingin Amankan Martin Zubimendi
- Ayah Frenkie de Jong: Anak Saya Hampir Gabung Man City dan PSG
“Mbappe tidak sesulit itu untuk diatur, yang menjadi masalah adalah terkadang kamu harus mengatur diri sendiri, karena kita berbicara mengenai lima pemain top dunia. Dan saya pikir sulit bagi dirinya untuk mengatur dirinya sendiri.”
“Saat ini ia masih belum sepenuhnya dewasa, dan masih ada sisi keremajaan dalam dirinya. Akan tetapi menurut saya sendiri dia sudah melakukan semuanya dengan baik. Terkadang orang berbicara terlalu banyak tapi tak seperti itu keadaannya,”ujar Pochettino dilansir dari BBC. (RD)
Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com