Vivagoal – Liga Inggris – Inkonsistensi performa yang ditunjukkan oleh Manchester United mungkin membuat banyak orang beranggapan jika posisi sang pelatih, Erik ten Hag, di ujung tanduk. Namun, mantan pemain Setan Merah, Mikael Silvestre, justru berpandangan sebaliknya.
Man United era Erik ten Hag di musim ini memang jauh dari harapan para fansnya. Mereka kesulitan untuk bisa meraih kemenangan di Liga Inggris dan berada di dasar klasemen grup Liga Champions.
Akibatnya, banyak orang yang mulai meragukan kapabilitasnya sebagai seorang pelatih. Namun, Mikael Silvestre menegaskan apabila untuk saat ini posisi Erik ten Hag di Man United sebagai pelatih masih aman terlepas dari buruknya performa mereka saat ini.
Dia meyakini alasan Man United tampil buruk lantaran beberapa hal. Skuad yang tidak lengkap akibat banyaknya cedera menjadi salah satu alasan mengapa Setan Merah tampil loyo.
”Saya pikir ada banyak momen yang tak menguntungkan Man United musim ini. Banyak sekali pemain yang mengalami cedera, termasuk beberapa dari mereka yang seharusnya menjadi starter,” ujar Silvestri dilansir dari GGrecon.
Baca Juga:
- Lanjutkan Momentum, Chelsea Jangan Sampai Kendur Lawan Arsenal
- Chelsea vs Arsenal: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
- Chelsea vs Arsenal: The Gunners Makanan Empuk Pochettino
- Pentingnya Kalahkan Arsenal di Mata Chelsea
“Ini merupakan situasi yang amat sulit untuk ditangani dan menurut saya ini merupakan awal yang sulit. Tapi, saya rasa manajer tak dalam bahaya kehilangan posisinya.”
“Ten Hag belum menguasai skuatnya saat ini, banyak pekerjaan yang harus ia lakukan dia sudah lama tak berada di klub. Tapi, jelas dalam sepakbola, Anda menginginkan hasil yang pasti dan segera, itu tak mempermudah semuanya.” (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com