Dortmund Tanggapi Tuduhan Deportivo La Coruna
Borussia Dortmund – Tribunnews

Misi Balas Dendam Dortmund!

Dimas Sembada - November 3, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Borussia Dortmund ogah jatuh ke lubang yang sama di Liga Champions. Menghadapi Ajax untuk kedua kalinya pada Kamis (4/11) dini hari WIB, Die Borussen berharap bisa balas dendam.

Di pertemuan pertama silam yang berlangsung di Amsterdam Arena, Dortmund tampil di luar ekspektasi. Skuad besutan Marco Rose itu, menyerah empat gol tanpa balas.

Dibuka dengan gol bunuh diri pemain senior Dortmund, Marco Rose di menit ke-11. Daley Blind, Antony dan Sebastian Haller masing-masing menjaringkan satu gol ke gawang klub asal Bundesliga tersebut.

Kini menatap matchday ke-4, Dortmund tak ingin mengulangi kesalahan yang sama. Bek Die Borussen, Mats Hummels memastikan akan berusaha sekuat tenaga demi membalas kekalahan di Belanda.


Baca Juga: 


”Kami ingin melakukan jauh lebih baik daripada yang kami lakukan di pertandingan pertama dan menunjukkan sejak awal bahwa kami ingin menang di kandang,” kata Mats Hummels dikutip dari laman resmi klub.

”Kami memiliki banyak belajar dari game pertama. Ajax adalah tim yang bagus, tapi saya tidak ragu bahwa kami akan menunjukkan sisi yang berbeda dari diri kita sendiri.”

Antitesis Dortmund

Sementara itu, Pelatih Dortmund, Marco Rose menjelaskan dampak buruk usai kekalahan 4-0 dari Ajax. Tapi demikian, menatap laga di kandang sendiri, Rose menyiapkan antitesis demi meraih tiga poin.

”Kami harus memainkan sepak bola yang lebih baik dan lebih berani daripada yang kami lakukan di Amsterdam. Pertandingan pertama benar-benar mengganggu dan memengaruhi kami. Kepercayaan diri kami harus dipulihkan untuk (pertandingan) besok,” jelas Rose.

Borussia Dortmund sendiri jelang matchday ke-4 Liga Champions masih duduk di posisi dua klasemen Grup C. Mereka baru mengumpulkan enam poin terpaut tiga poin dari Ajax yang duduk sebagai pemuncak klasemen.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com