Misi Kudeta AC Milan, Inter Milan Wajib Waspada Penuh di Markas Bologna
Inter Milan vs Bologna, Foto: dok sport detik

Fakta-fakta Jelang Laga Inter Milan vs Bologna

A Hendra - April 27, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie AInter Milan mengusung misi mengkudeta AC Milan dari puncak klasemen saat melakoni laga tunda kontra Bologna tengah pekan ini. Dan Berikut data maupun fakta seputar duel kedua tim.

Duel Bologna vs Inter Milan bakal dilangsungkan di Estadio Renato Dall’Ara pada Kamis (28/4) dinihari WIB pada laga tunda giornata ke-20 Liga Italia. Nerazzurri butuh kemenangan di laga ini demi misi mengkudeta AC Milan dari puncak klasemen.

Saat ini, kedua kesebelasan hanya dipisahkan oleh dua poin di tabel klasemen. Meski demikian, Bologna sebagai lawan Inter nanti juga tidak boleh dianggap remeh.

Inter Milan vs AS Roma; Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
Inter Milan vs AS Roma, Foto: dok Tribun

Pasalnya, Rossoblu sejauh ini punya rekor cukup bagus saat berjumpa tim-tim papan atas. Meski hanya mampu mengantongi satu kemenangan dan tiga hasil imbang dalam empat laga terakhirnya, tapi Bologna tercatat bisa mengimbangi permainan AC Milan dan Juventus.

Selain itu, statistik memperlihatkan bahwa Inter yang diunggulkan menang atas lawannya, wajib waspada penuh karena pasukan Sinisa Mihajlovic juga kerap jadi batu sandungan saat tampil di markasnya. (IRM)

Berikut ini, data maupun fakta Inter Milan vs Bologna seperti dirangkum dari Transfermarkt:


Baca Juga:


– Bolona tercatat baru sekali kalah dalam enam laga kandang terakhirnya di Serie A. Artinya, meski secara kualitas kalah dari tamunya, namun bukan berarti Bologna tak punya peluang sama sekali untuk meraih kemenangan.

– Tembok pertahanan Bologna juga cukup kokoh di Serie A musim ini. Dari 32 laga yang sudah dimainkan, Rossoblu baru kebobolan 47 gol, lebih sedikit dari Lazio yang telah kemasukan 50 gol, dan notabene berada jauh di atas Bologna dari segi posisi di tabel klasemen

– Inter Milan belum terkalahkan di semua kompetisi sejak 26 Februari 2022, termasuk memenangi empat dari lima laga terakhirnya di Serie A.

– Lazio menjadi satu-satunya tim sejauh ini yang bisa mengalahkan Inter Milan di laga tandangnya musim ini.

– Sinisa Mihajlovic sudah 18 kali menghadapi Inter Milan sejak memulai karier kepelatihannya pada 2009 silam. Dari empat tim yang sudah ditanganinya, yakni Bologna, Catania, Sampdoria, dan Torino. Rekornya: 5 menang, 3 imbang, 10 kali kalah.

– Bologna belum pernah merasakan menang dalam empat laga terakhirnya saat Giovanni Ayroldi yang bertugas sebagai wasit di lapangan. Sebaliknya, Inter kerap menang besar dalam dua laga terakhir yang dipimpin Giovanni Ayroldi, yakni menang 5-1 atas Sampdoria (8/5/2021) dan 6-1 atas Bologna (18/9/2021).

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com