Site icon Vivagoal.com

Motta Sebut Gaya Main Juventus Belum Terbentuk Sepenuhnya

Agenda Transfer Belum Rampung, Motta Optimis Juventus Bisa Atasi Como

Sumber: X/Juventus

Vivagoal – Serie A – Meski tren kemenangan terhenti, tapi allenatore Juventus, Thiago Motta tampak tenang dan merasa bahwa tim asuhannya itu masih dalam proses pembentukan gaya bermain secara maksimal dibawah komandonya pada musim ini.

Juventus gagal melanjutkan tren kemenangan mereka di Serie A musim 2024/25. Si Nyonya Tua harus ditahan imbang tanpa gol oleh AS Roma dini hari tadi WIB di Allianz Arena.

Hasil itu tak banyak perubahan bagi Juventus, karena mereka masih bertahan di papan atas klasemen sementara Liga Italia. Juve hanya kalah selisih gol dari Inter di posisi teratas dengan sama-sama mengumpulkan tujuh poin.

Sumber: X/Juventus

Pada laga melawan ini juga menjadi ajang debut resmi para punggawa baru, seperti Teun Koopmeiners, Francisco Conceicao hingga Nico Gonzalez. Tapi, secara luas para pemain Juve tampak masih mencari aman dan terlalu lambat dalam memecah kebuntuan.

Thiago Motta pun mengakui bahwa performa anak asuhnya itu sekarang belum maksimal, walau di dua laga sebelumnya menang secara meyakinkan. Ia menegaskan potensi bermain skuad Juventus masih dalam proses pembentukan gaya bermain mereka secara penuh.


Baca Juga:


“Kami memiliki banyak pemain berkualitas, termasuk mereka yang tampil sebagai starter. Namun kami hanya melakukannya dalam kondisi fit dan baru hari ini,” ungkap Motta dilansir Football Italia.

“Adalah hal yang normal pada periode musim ini jika terjadi penurunan intensitas fisik, oleh karena itu, setiap pemain siap untuk memberikan kontribusinya. Seluruh tim dapat meningkatkan presisi, karena kami memiliki kualitas untuk melakukannya. Kami menghadapi tim Roma yang kuat dan pada akhirnya, hasil imbang adalah hasil yang tepat.”

Terkait targetnya pada musim debut bersama Juventus, Motta enggan memastikan tentang Scudetto Serie A. Ia ingin Si Nyonya Tua fokus pada setiap pertandingan demi mendapat poin penuh, terlebih karena perjalanan mereka masih sangat panjang.

“Ya, bermain melawan Empoli dengan maksimal, kemudian pertandingan setelahnya dengan maksimal, dan seterusnya dan seterusnya. Kita lihat saja di mana posisi kami di bulan-bulan penting musim ini. Masih terlalu dini untuk membicarakan hal lain di luar itu. Kami memiliki skuat yang kompetitif dan solid, di mana tim akan tampil kompetitif di setiap pertandingan.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version