Musim Segera Bergulir, Akankah Piatek Mampu Taklukkan Nomor 'Terkutuk' di Milan

Musim Segera Bergulir, Akankah Piatek Mampu Taklukkan Nomor ‘Terkutuk’ di Milan?

Fido Moniaga - August 21, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Musim baru nanti akan menjadi musim penuh pertama Krzysztof Piatek sebagai pemain AC Milan. Tentu yang paling ditunggu adalah, mampukah pemain Polandia itu menaklukkan nomor 9 di Milan?

Nomor 9 di Milan sendiri begitu sulit ditaklukkan usai dikenakan oleh Filippo Inzaghi selama periode 2001-2012. Setelahnya para pemain gagal menjadi tuan dari nomor punggung keramat satu ini.

Baca juga: Roma Berikan Kontrak Anyar Untuk Bek Seniornya

Sebut saja sederet pemain dari Alexandre Pato (2012/13), Alessandro Matri (2013/14), Mattia Destro (2014/15), Fernando Torres (2014/15), Luiz Adriano (2015/16), Gianluca Lapadula (2016/17), Andre Silva (2017/18), hingga Gonzalo Higuain (2018/19) tak sanggup menanggung beratnya beban memakai nomor ini.

Kini Piatek yang pada awalnya mengenakan nomor punggung 19 akan coba menaklukkannya. Menilik sederet catatan manis debutnya di Serie A, pemain 24 tahun ini terlihat sangat menjanjikan.

Di paruh pertama bersama Genoa musim lalu, Piatek langsung mencetak 19 gol dari 21 penampilan di semua ajang, termasuk 13 gol dalam 19 penampilan di Serie A. Dalam prosesnya, dia tercatat menjadi pemain pertama setelah Gabriel Batistuta yang mampu mencetak gol di tiap laga dalam tujuh penampilan perdananya di Serie A pada musim 1994/95.

Performa impresif itu Milan rela menebusnya dengan mahar 35 juta euro pada musim dingin. Piatek diplot jadi pengganti langsung Gonzalo Higuain, yang gabung Chelsea.

Baca juga: Roma Siap Tampung Pemain Buangan Chelsea

Piatek langsung menjawab keraguan dengan mencatatkan diri sebagai pemain tercepat mencetak enam gol pertama untuk Milan di semua kompetisi (310 menit), mematahkan rekor sang legenda Gunnar Nordahl (410 menit).

Setengah musim di Milan, Piatek mencetak total 11 gol dalam 21 penampilan untuk Milan di semua kompetisi. Piatek juga menjadi top skorer di Coppa Italia dengan torehan delapan golnya. Di Serie A, 22 golnya untuk Genoa dan Milan hanya kalah dari Fabio Quagliarella (26) serta Duvan Zapata (23).

“Nomor 9 adalah angka penting bagi seorang penyerang,” kata Piatek kala baru memutuskan mengenakan nomor 9 musim ini, seperti dikutip dari La Gazzetta dello Sport. “Semua striker terbaik di dunia memakainya. [Robert] Lewandowski, [Luis]Suarez, [Karim] Benzema, [Harry] Kane. Saya senang karena klub percaya pada kualitas saya.”

Baca juga: Selain Icardi, Napoli Incar Striker Gaek asal Spanyol

“Mereka memberi tahu saya bahwa saya akan menaklukkan nomor itu, sedangkan saya berkata saya akan berjuang dengan semua kekuatan untuk melakukannya.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com