Newcastle Harus Tetap Membumi, Meski Sudah Libas PSG
Newcastle, Foto: dok Twitter @Independent

Newcastle Harus Tetap Membumi, Meski Sudah Libas PSG

A Hendra - October 5, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Champions – Sandro Tonali tak mau terlalu terbawa suasana meski Newcastle United baru saja menang besar atas Paris Saint-Germain. Menurut Tonali, The Magpies harus tetap membumi.

Newcastle United diluar dugaan berhasil mematahkan segala prediksi saat menumbangkan Paris Saint-Germain di matchday kedua fase grup F Liga Champions, Kamis (5/10) dinihari WIB. Bertindak sebagai tuan rumah, Newcastle melibas Les Parisiens dengan skor telak 4-1 di St James Park Stadium.

Gol-gol dari Miguel Almiron dan Dan Burn membuat Newcastle unggul 2-0 di babak pertama. Usai jeda turun minum, Sean Longstaff memperbesar keunggulan tuan rumah, meski Lucas Hernandez sempat bisa memperkecil ketertinggalan jadi 3-1. Namun gol Fabian Schar di masa injury time menegaskan kemenangan The Tartan Army atas PSG.

Kalahkan PSG, Newcastle Catatkan Kemenangan Bersejarah di Liga Champions
Newcastle, Foto: dok situs resmi Newcastle

Dengan status PSG sebagai tim bertabur bintang dan menjadi favorit kuat di grup F untuk lolos ke babak selanjutnya, namun gelandang Newcastle Sandro Tonali mengingatkan timnya untuk tak besar kepala setelah kemenangan ini.

Pasalnya, mereka masih akan memainkan empat pertandingan lagi, termasuk akan bertandang ke markas PSG pada matchday pamungkas. Artinya, posisi di puncak klasemen saat ini masih mungkin untuk berubah mengingat jarak poin yang ada cukup ketat.


Baca Juga:


Newcastle yang berada di posisi teratas dengan 4 poin, hanya berselisih satu angka dengan PSG di peringkat kedua. Sementara dengan AC Milan di urutan tiga cuma terpaut dua angka, dan berjarak tiga poin dengan Borussia Dortmund di peringkat keempat klasemen grup F.

“Kita lihat saja di akhir klasemen grup di mana kami berada. Bagaimanapun, kami patut bangga telah bermain di level ini dan kini harus segera menekan tombol reset dan segera fokus Liga Premier.” ucap Tonali dilansir dari Sky Sports.

“Laga seperti ini memberi kami banyak hal, tapi juga sangat menguras energi, mental dan fisik, jadi kami harus tetap berhati-hati.” Tonali menegaskan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com