Newcastle vs Brighton: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming

Newcastle vs Brighton: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming

Muhammad Ilham - March 4, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Lanjutan pekan ke-28 Liga Inggris akan mempertemukan Newcastle United dengan Brighton & Hove Albion di St. James’ Park, Sabtu (5/3) pukul 22.00 WIB. Dalam pertandingan ini, anak asuh Eddie Howe diunggulkan.

Di pertemuan pertama, kedua tim bermain dengan imbang. Kala itu, Brighton yang berstatus sebagai tuan rumah, tidak bisa mengalahkan Newcastle yang masih dikomandoi oleh pelatih cadangan, Graeme Jones.


Baca Juga:


Bermain di Falmer Stadium, Brighton yang menggunakan formasi 4-2-3-1 hanya bisa bermain imbang dengan skor 1-1. Bahkan, sang kiper, R. Sanchez, mendapatkan kartu merah di pertandingan tersebut.

Berbicara performa tim, kedua tim memiliki hasil yang berbeda. Dalam enam pertandingan sebelumnya, anak asuh Graham Potter tersebut hanya berhasil mengoleksi 1 kali kemenangan kala bertandang ke Watford. Sisanya, mereka mendapatkan lima kali kekalahan dan satu kali seri ketika melawan Leicester City.

Newcastle vs Brighton: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
Sumber: Twitter NUFC

Di sisi lain, Newcastle United bermain dengan sangat baik. Dari enam pertandingan sebelumnya, anak asuh Eddie Howe berhasil membungkus empat kali kemenangan dan dua kali seri. Jonjo Shelvey dan kawan-kawan bahkan berhasil melumat Everton dengan skor 3-1 pada Rabu (9/2). Hasil tersebut juga membawa Newcastle keluar dari zona degradasi denga menduduki peringka ke-14 sementara di Liga Inggris.

Berangkat sebagai tamu, Brighton cukup diunggulkan dengan head-to-head dengan Newcastle di mana mereka berhasil memenangi 12 pertandingan dari 29 kali pertemuannya dengan Newcastle. Namun, Graham Potter harus bersiap dengan kejutan yang saat ini ditunjukkan oleh Eddie Howe di mana mereka belum terkalahkan dalam enam pertandingan terakhir.

Prediksi Susunan Pemain

Newcastle United (4-3-3): Dubravka, Krafth, Schar, Burn, Targett, Willock, Shelvey, Joelinton, Murphy, Wood, Fraser

Pelatih: Eddie Howe

Brighton & Hove Albion (3-5-2): Sanchez, Veltman, Dunk, Cucurella, Lampety, Moder, Bissouma, Mac Allister, March, Trossard, Maupay

Pelatih: Graham Potter

Live Streaming

Rabu, 24 April 2024
02:00 Arsenal vs Chelsea Liga Inggris Vidio.com
02:00 S.S. Lazio vs Juventus Coppa Italia TVRI
Kamis, 25 April 2024
02:00 Everton vs Liverpool Liga Inggris Vidio.com
19:00 Persib Bandung vs Borneo FC Liga 1 Vidio.com
Jumat, 26 April 2024
00:30 Korea Selatan U-23 vs Indonesia U-23 Piala Asia U-23 2024 RCTI
Sabtu, 20 April 2024
02:00 Real Sociedad vs Real Madrid LaLiga Vidio.com
20:30 Bayern Munich vs Eintracht Frankfurt Bundesliga beIN Sports
20:30 RB Leipzig vs Borussia Dortmund Bundesliga beIN Sports
23:00 Juventus vs AC Milan Serie A Vidio.com
23:30 Bayer Leverkusen vs VfB Stuttgart Bundesliga beIN Sports
Minggu, 21 April 2024
02:00 Aston Villa vs Chelsea Liga Inggris Vidio.com
22:00 Tottenham Hotspur vs Arsenal Liga Inggris Vidio.com

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com