Otoritas Sepakbola Italia Lambat Ambil Keputusan, Bek Inter Milan Dongkol
Vivagoal – Serie A – Bek Inter Milan, Diego Godin, bereaksi keras soal penanganan Assosiasi Sepakbola Italia merespon pandemi Covid-19. Menurutnya Serie A lambat dalam mengambil keputusan.
Saat kasus Corona belum meledak di Italia, Serie A tercatat masih melangsungkan beberapa laga dengan pertandingan tertutup. Godin pun menyayangkan hal tersebut, dimana otoritas baru bertindak ketika situasi semakin genting.
“Kami terekspos sampai saat terakhir. Mereka memilih untuk melihat apakah kami dapat terus bermain, sampai situasinya menjadi tidak tertahankan lagi.
“Kami tetap bermain selama beberapa pekan, kami terus berlatih, bermain tanpa penonton, sampai seorang pemain Juve kedapatan positif (COVID-19), kemudian kami dan para pemain Juventus dikarantina,” tutur Godin dikutip ESPN.
Baca Juga:
- Federasi Sepakbola Italia Pastikan Serie A Bakal Dilanjutkan!
- Wakil Kaptennya Diincar Man City, Juventus Berikan Respon Keras!
- Pemenang Piala Dunia 2006 Berikan Informasi Positif Pasca Pandemi Corona di China
- Andai Hengkang, Bintang Inter Punya Dua Opsi Menarik!
Godin sendiri saat ini sedang melakukan swakarantina di kampung halamannya, Uruguay. Tercatat banyak pemain bintang Serie A memanfaatkan penundaan liga untuk kembali ke negeri asalnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com