Pebisnis Jerman Siap Fasilitasi Kepindahan Ronaldo ke Bayern!
Sumber: Okezone

Pebisnis Jerman Siap Fasilitasi Kepindahan Ronaldo ke Bayern!

Rizal Saleh - May 20, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Pebisnis asal Jerman, Marcus Schon dilaporkan siap mendanai kepindahan Cristiano Ronaldo ke Bayern Munich di bursa musim panas mendatang! Ronaldo sebelumnya sempat menjadi target transfer Die Roten.

Menurut laporan koran Bavaria Abendzeitung, wacana tersebut sempat ia utarakan kepada CEO Bayern Oliver Kahn. “Dapat dibayangkan kamu berkomitmen untuk membayar biaya transfer dan kelebihan gaji di atas jumlah yang seharusnya jika perusahaan kami diidentifikasi sebagai fasilitator transfer.” Nantinya, Schon dan perusahaannya meminta persentase penjualan jersie andai deal terlaksana.

Cristiano Ronaldo, Foto: dok Bola Okezone

Meski begitu, proposal tersebut nampaknya  tak akan terealisasi lantaran Bayern enggan membayar gaji Ronaldo yang terbilang besar. Saat ini, Ronaldo dibayar 177 juta paun per tahun oleh klubnya, Al-Nassr. Angka tersebut merupakan jumlah yang fantastis untuk sosok berusia 37 tahun.


Baca Juga:


Belakangan, Ronaldo juga disebut senang berada di Negara Teluk dan dirinya ingin membantu Al-Nassr mendulang gelar Saudi Pro League di musim ini. Bayern memang membutuhkan penyerang anyar untuk musim depan namun Ronaldo jelas tak masuk dalam bidikan mereka saat ini.

Die Roten bakal bersua dengan RB Leipzig dalam lanjutan Bundesliga Sabtu (20/5) malam WIB. Sementara Ronaldo bakal membantu timnya menang atas Al-Shabab, Selasa (23/5) mendatang guna memperkecil jarak di klasemen sementara Liga Saudi.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com