Vivagoal – La Liga – Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone memastikan kalau dirinya tak memberikan izin pada Kieran Trippier untuk pindah ke Manchester United. Hal ini akan membuat keinginan Man United untuk bisa mendapatkan jasa Trippier makin sulit.
Diego Simeone telah mewanti-wanti bahwa dirinya tak akan merestui pindahnya Trippier ke klub lain. Karena menurut Simeone, Trippier merupakan pemain kunci di Atletico yang tak akan tergantikan.
Karena hal tersebut sang pelatih bahkan mengontak langsung manajemen Atletico untuk emastikan kalau tidak akan ada tawaran yang diterima atau masuk untuk Trippier.
Baca Juga:
- Sukses di Milan, Pemain Buangan Madrid Belum Mau Dipanggil Pulang?
- Dani Carvajal Puji Performa Apik Vinicius Junior
- Keberadaan Xavi Memungkinkan Lionel Messi Pulang ke Barcelona
- Ditinggal Ronaldo, Juventus Rasakan Hal yang Sama Dengan Real Madrid
Atletico sendiri memang sudah mengetahui kalau Man united sudah lama mengejar Trippier. Karena hal tersebut manajemen akan memasang harga yang cukup mahal untuk pemain bertahan asal Inggris tersebut.
Harga untuk Trippier diperkirakan akan berkisar 40 juta Euro. Sehingga diharapkan itu akan membuat Man United memikirkan ulang untuk merekrut Trippier ke dalam skuat mereka.
Meskipun demikian, Man United sendiri diketahui membutuhkan jasa Trippier untuk strategi terbaru mereka. Akan tetapi dengan harga yang cukup mahal akan membuat Man united harus berusaha keras untuk bisa mendapatkan Trippier. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com