Edinson Cavani

Pelatih PSG Ingin Cavani Bertahan, Tapi…

Fachrizal Wicaksono - January 16, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Ligue 1 – Pelatih Paris Saint-Germain, Thomas Tuchel berkeinginan mempertahankan Edinson Cavani pada bursa Januari ini. Namun, ia tak mau menjamin karena apapun bisa terjadi di sepakbola.

Tuk kesekian kalinya, Tuchel kembali tidak memainkan Cavani saat PSG menang meyakinkan 4-1 atas AS Monaco di Stade Louis II dalam laga tunda Ligue 1 Prancis, Kamis (16/1/2020) dinihari WIB.

Baca Juga: 5 Klub Top Eropa yang Tak Pernah Angkat Trofi Liga Champions

Pemain asal Uruguay itu dikabarkan mengalami cedera dan harus absen di laga tersebut. Cedera sejatinya memang jadi penghambat utama Cavani tampil apik musim ini. Tercatat dia baru bermain sebanyak 9 kali di ajang Liga dengan rata-rata menit bermain hanya 18 menit.

Situasi kian pelik untuk eks bomber Napoli itu setelah Mauro Icardi yang baru bergabung musim ini tampil begitu tajam menggantikan perannya sebagai penyerang tengah. Icardi yang dipinjam dari Inter Milan sejauh ini sudah membuat 17 gol dari 20 laga bersama Les Parisiens.

Kondisi ini pun membuat rumor soal masa depan Cavani kencang bergulir bak bola panas. Penyerang 32 tahun itu disebut sudah mencapai kesepakatan personal dengan Atletico Madrid dan dalam waktu dekat bakal angkat kaki dari Parc des Princes.

Namun, Tuchel menegaskan ia bakal berusaha keras untuk meminta Cavani bertahan. Meski ia sendiri tidak yakin hal itu bisa terjadi karena apapun bisa terjadi dalam bursa transfer.

“Akan lebih baik bagi kami untuk terus bersamanya dalam mencapai tujuan musim ini. Ya, kami ingin mempertahankannya.” ucap Tuchel seperti dilansir dari Sportskeeda.

“Tapi apapun masih mungkin terjadi di sepakbola. Saya pribadi tidak bisa menjaminnya.” Tuchel menambahkan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com