Martin Odegaard Kecewa Dengan Hasil Imbang Di Laga Debut
Martin Odegaard Jalani Debut Bersama Real Madrid. Sumber: Eurosport

Perjalanan Unik Gelandang Anyar Arsenal

Daniel Nugraha - February 19, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalBerita Liga Inggris – Mikel Arteta, pelatih Arsenal meyakini Martin Odegaard memiliki potensi untuk bisa menjadi salah satu pemain terbaik dunia.

Pemain yang bergabung di Emirates stadium pada Januari lalu, sebagai pemain pinjaman dari Real Madrid itu dianggap berpotensi menjadi pemain besar.

Disebut – sebut sebagai salah satu pemain muda paling menjanjikan dalam sepakbola mengingat tim – tim besar dunia pernah mengantri untuk merekrutnya bahkan saat dirinya sejak berumur 15 tahun.

Hingga akhirnya pemain asal Norwegia itu memilih Los Blancos sebagai tempat untuk mengawali karir profesionalnya.


Baca Juga:


Perjalanan Karier yang Tak Mulus

Namun sepertinya Odegaard telah memiliki jalan yang berbeda, sejak kedatangannya di Santiago Bernabeu itu dirinya sempat beberapa kali dipinjamkan ke tim lain. Mulai dari Heerenveen, Vitesse, dan Real Sociedad sebelum Odegaard benar – benar memulai debutnya di tim utama.

Di musim ini Odegaard sempat bermain untuk Madrid sebanyak 9 kali. Dan sampai sekarang ia sudah bermain 3 kali bersama Arsenal yang telah membuat Arteta terkesan oleh penampilannya itu.

Pelatih utama The Gunners itu percaya bahwa Odegaard memiliki bakat untuk menjadi pemimpin dan senang dengan setiap keputusan yang dibuatnya. (DES)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com