Situasi Sancho di Man United Mirip Dennis Bergkamp di Arsenal
Jadon Sancho, Foto: dok Antara news

Pemain Ini Terancam Jadi ‘Van de Beek’ Kedua di Man United

Irman Maulana - October 31, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Mantan pemain Manchester United, Gary Neville berpikir jika sayap baru Setan Merah, Jadon Sancho bisa semakin frustasi karena Ia sangat mendapat menit bermain yang kurang pasca tiba di musim panas lalu.

Gary Neville mengatakan bahwa Jadon Sancho terancam bakal senasib seperti Donny van de Beek di Manchester United. Neville merasa Sancho kurang cocok dengan sistem permainan yang diusung oleh Setan Merah.

Hingga pekan ke-10 Liga Inggris, Sancho masih belum juga mendapat banyak kesempatan bermain yang cukup dari Ole Gunnar Solskjaer. Laga melawan Tottenham tadi malam jadi kedua kali secara beruntun Sancho hanya jadi cadangan dan tidak dimainkan oleh Solskjaer.

Perubahan formasi menjadi 3-5-2 tampaknya membuat Sancho sulit untuk mendapat slot dalam skuad utama United. Perubahan ini dilakukan Solskjaer pasca Man United dibenamkan Liverpool pada pekan sebelumya.

Melawan Tottenham, United sukses menang dengan skor 3-0, lewat gol dari Cristiano Ronaldo, Edinson Cavani, dan Marcus Rashford. Hal tersebut membuat Neville semakin khawatir dengan peran Sancho di Old Trafford, yang menurutnya bisa jadi ‘Van de Beek Kedua’.

“Saya tak berhenti berpikir tentang Van de Beek. Siapa yang menaruh namanya? Siapa yang jadi sponsornya di Man United. Harga 40 juta euro yang dihabiskan untuk pemain yang hanya duduk dan tidak menendang bola hampir 18 bulan?”ujar Neville dilansir Goal.

“Sancho, jika tidak hati-hati, akan berakhir persis sama (seperti Van de Beek). Dia bermain dalam beberapa penampilan yang cukup mengerikan dalam beberapa (minggu) terakhir, bukan dia… maksudku penampilan tim.”


Baca Juga:


United sendiri rela menghabiskan dana hingga 85 juta euro untuk memboyong Sancho dari Signal Iduna Park. Namun sejauh ini, Sancho baru main sebanyak 11 kali tanpa gol maupun assists, dan total 517 menit bermain saja.

Neville pun menilai Sancho bisa semakin frustasi karena terus-terusan tidak mendapat kesempatan main yang cukup. Terlebih dengan berbagai hal bagus yang Ia dapatkan ketika bermain untuk Dortmund dulu. 

Bukan tidak mungkin Sancho akan mulai mempertanyakan nasibnya sendiri di United sekarang. Neville lalu menambahkan, berpotensi terjadi masalah lain dalam skuad United, terlepas dari hasil bagus melawan Spurs.

“Sancho datang ke klub yang benar-benar berbeda dalam hal sepakbola mereka. Ia bermain di tim dan unit yang jauh lebih baik di Dortmund. Dia datang dan mungkin berpikir, ’Apa yang aku lakukan disini? Apa maksudnya ini?’. Tidak terorganisir dan terstruktur, serta etos kerja pertahanan yang buruk,”ungkapnya.

“Sancho harus duduk di bangku itu hari ini (melawan Spurs) sambil berpikir, ‘di mana aku bermain dalam sistem itu?’. Karena saya tidak melihatnya dalam tiga lini tengah dan saya tidak melihatnya dalam dua lini depan. Jadi dia mungkin berpikir, ‘di mana karir saya di Manchester United?’.

“Dan Van de Beek juga berpikiran sama. Hari ini adalah hari yang baik tetapi itu menyebabkan masalah di tempat lain.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com