Pemenang Piala Dunia 2014 Bakal Jadi Suksesor Koeman?
Sumber: Sports Detik

Pemenang Piala Dunia 2014 Bakal Jadi Suksesor Koeman?

Heri Susanto - September 30, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Champions – Pasca kekalahan telak Barcelona atas Benfica, Kamis (30/9) dini hari WIB. Ronald Koeman diisukan bakal dipecat. Nama Joachim Loew dirumorkan menjadi pengganti.

Menukil laman Mundo Deportivo, Loew memang sempat dirumorkan menjadi pelatih Barcelona sejak awal musim lalu pasca meletakkan jabatannya sebagai pelatih Timnas Jerman setelah Euro 2020 lalu.

Secara prestasi, Loew memang terbilang punya catatan mentereng. Ia mampu menjadi runner up di Euro 2008 lalu. Ia juga mengantarkan Jerman menjadi juara ketiga di Piala Dunia 2010 dan Euro 2012 lalu. Di tahun 2014, Loew mampu hantarkan Jerman menjadi juara Piala Dunia dalam 15 tahun pengabdiannya.


Baca Juga:


Sejak 2004, Loew belum pernah menganai sebuah klub. Namun CV-nya yang mentereng kala menangani timnas bisa membuat tim-tim peminat lumayan silau. Sebelum Carlo Ancelotti melatih Madrid, nama Loew sempat dirumorkan melatih Los Blancos.

Namun, meski Koeman mendulang hasil minor dalam lima laga yang dimainkan di lintas kompetisi. Koeman hanya mendulang satu kemenangan, dua hasil imbang dan dua kali kalah. Para pemain macam Frenkie De Jong dan Sergio Busquets menilai jika memecat Koeman di posisi saat ini bukanlah solusi yang tepat.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com