Penggawa Persija: Football Without Fans is Nothing!
Pertandingan Persija vs Madura United di pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/23. Dalam laga tersebut Macan Kemayoran harus puas berbagi angka setelah bermain imbang 0-0 di Stadion Patriot Chandrabaga. Foto: VIVAGOAL/Dimas Sembada

Persija vs PSIS Tanpa Penonton, Tony Sucipto: Football Without Fans is Nothing!

Muhammad Ilham - March 15, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Pertandingan antara Persija Jakarta melawan PSIS Semarang resmi dilaksanakan tanpa penonton. Hal tersebut membuat penggawa Macan Kemayoran, Tony Sucipto, sedikit kecewa.

Sekali lagi, pertandingan antara Persija melawan PSIS Semarang, Kamis (16/3) sore WIB, pada lanjutan BRI Liga 1 2022/23 dilaksanakan tanpa kehadiran penonton. Laga yang dilaksanakan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, tersebut tidak dihadiri penonton lantaran pihak keamanan tidak memberikan izin keramaian.

Hal tersebut tentunya pertandingan berjalan kurang menarik. Pemain veteran Persija, Tony Sucipto, juga menyayangkan hal ini karena ia beranggapan sepakbola tidak akan ada apa-apanya tanpa kehadiran suporter di stadion.

“Setelah mendengar laga melawan PSIS nanti tidak ada penonton, saya teringat akan kutipan ‘football without fans is nothing’,” ucap Tony yang dilansir dari situs resmi Persija.

“Sepakbola tanpa kehadiran fans pasti akan terasa aneh. Karena menurut saya kehadiran mereka pasti akan menjadi motivasi lebih untuk para pemain.”


Baca Juga:


Menurutnya, ketidakhadiran para fans di stadion tidak hanya berpengaruh kepada timnya, melainkan ke semuanya. Tony Sucipto yakin jika para suporter adalah bagian dari tim.

“Tentu sangat disayangkan laga melawan PSIS tidak aka nada suporter. Karena bagi sebuah klub, suporter adalah pemain ke-12. Hal tersebut tidak berlaku untuk Persija saja, namun semua klub pasti beranggapan hal yang sama,” tambahnya.

Penggawa Persija: Football Without Fans is Nothing!
Pertandingan Persija vs Madura United di pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/23. Dalam laga tersebut Macan Kemayoran harus puas berbagi angka setelah bermain imbang 0-0 di Stadion Patriot Chandrabaga.
Foto: VIVAGOAL/Dimas Sembada

Baik Persija dan PSIS, kedua tim benar-benar membutuhkan kemenangan di laga ini. Pasalnya, dari 3 pertandingan terakhir, Persija dan PSIS tidak bisa meraih kemenangan satupun.

Persija takluk di 2 laga terakhir melawan Borneo FC (1-3) dan Persik Kediri (0-2). Sedangkan, PSIS kalah dari Madura United (0-2) dan dibantai Borneo FC (1-6).

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com