Perubahan Taktik di Babak Kedua Kunci Kemenangan Man United Atas Leeds
Erik Ten Hag, Foto: dok Twitter @Cassy254_

Perubahan Taktik di Babak Kedua Kunci Kemenangan Man United Atas Leeds

A Hendra - February 13, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga InggrisManchester United kesulitan membongkar pertahanan rapat Leeds United sepanjang babak pertama. Erik Ten Hag merespon situasi itu dengan perubahan taktik di pertengahan babak kedua hingga akhirnya berbuah kemenangan 2-0.

Dalam laga lanjutan Liga Inggris yang berlangsung di Elland Road pada Minggu (12/2) malam WIB, Manchester United yang tampil mendominasi sedari awal pertandingan begitu kesulitan menembus barikade pertahanan Leeds United hingga akhirnya babak pertama ditutup dengan skor kacamata.

Di paruh kedua pertandingan, Manchester United yang meningkatkan intensitas serangannya dengan menciptakan hingga 66 persen penguasaan bola akhirnya berhasil mencetak dua gol beruntun dalam tempo 5 menit via Marcus Rashford pada menit ke-80 dan Alejandro Garnacho di menit ke-85.

Perubahan Taktik di Babak Kedua Kunci Kemenangan Man United Atas Leeds
Man United, Foto: dok @SiaranBolaLive

Keberhasilan itu tak lepas dari perubahan taktik yang dilakukan Erik ten Hag selaku manajer Setan Merah. Pria berkepala plontos tersebut memasukkan Lisandro Martinez, Aaron Wan-Bissaka dan Alejandro Garnacho dengan menarik keluar Tyrell Malacia, Diogo Dalot, Jadon Sancho untuk meningkatkan intensitas serangan dari lini sisi sayap.

Dengan pergantian itu, Ten Hag menginstruksikan timnya mengubah pola menjadi 4-2-3-1 dengan Rashford sebagai ujung tombak dan Weghorts ditarik turun sebagai false nine. Hasilnya, Rashford bisa bikin gol memanfaatkan crossing Luke Shaw, dan Weghorst sukses mengemas assist untuk gol yang dicetak Alejandro Garnacho.


Baca Juga:


“Dalam perspektif saya, yang terbaik adalah Tyrell Malacia dan saya pikir dia sudah bermain baik di babak pertama. Menurut saya, dalam penguasaan bola, dia mungkin satu-satunya pemain yang bermain di level bagus dalam 60 menit pertama, tetapi karena kami buat kesalahan, saya memilih merubah dan memasukkan pemain pengganti yang bekerja dengan sangat baik.” ucap Ten Hag.

“Wout, sebagai second striker, no.10. Saya tahu dia dari masa mudanya bahwa dia bisa bermain di sana. Dengan Bruno Fernandes di kanan dan Garnacho di kiri itu adalah dinamika untuk mengubah permainan dan saya pikir kami bisa mendapatkan keuntungan dengan Wout di posisi no.10 yang membuat permainan kami lebih tenang.” Ten Hag menegaskan. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com