Pindah ke Bayern, Mane Dapat Ancaman dari Salah Satu Media Inggris
Sumber: Detik Sport

Pindah ke Bayern, Mane Dapat Ancaman dari Salah Satu Media Inggris

Muhammad Ilham - June 24, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalBerita Bola – Salah satu media ternama di Inggris, Daily Mail, mengancam Sadio Mane atas kepindahannya ke Bayern Munich. 

Sadio Mane sudah resmi pindah ke Bayern Munich. Bintang Liverpool FC tersebut ditebus dengan harga 32 juta + 8 juta poundsterling bonus. Dia akan dikontrak selama tiga tahun, tepatnya sampai 2025. Kepindahannya ini tentu membuat Bayern Munich senang, namun para Liverpuldian sedih bukan kepalang.

Bahkan, Mane dicap tidak akan bahagia di Bayern Munich dan hanya menghabiskan dua tahun yang sia-sia di sana. Tidak hanya dari para suporter Liverpool, ancaman tersebut juga datang dari salah satu media ternama di Inggris, Daily Mail.


Baca Juga:


Dalam salah satu artikelnya, Daily Mail mengatakan bahwa karir Mane tidak akan bersinar ketika dirinya pergi dari Liverpool. Terlihat beberapa nama yang disebutkan seperti Philippe Coutinho, Emre Can, dan Georginio Wijnaldum, memang memiliki karir yang ‘hancur’ pasca memutuskan hengkang dari Anfield. Kehancuran tersebut menurut Daily Mail bisa terjadi kepada Mane.

Seperti yang kita ketahui, Coutinho sendiri hengkang dari Liverpool ke FC Barcelona dengan harga yang fantastis yaitu 135 juta euro. Namun, setelah pindah, Coutinho bisa dibilang sebagai pembelian yang gagal oleh Blaugrana. Kasus yang sama juga terjadi kepada Emre Can, meskipun dirinya sedikit lebih beruntung daripada Coutinho.

Demi Finansial Klub, Borussia Dortmund Akan Buang Enam Pemain, Siapa Saja?
Sumber: Twitter @emrecan_

Emre Can dibeli oleh Juventus FC pada 2018. Akan tetapi, di bawah asuhan Maurizio Sarri, Emre Can hanya menjadi penghangat bangku cadangan saja. Setelah ia dibeli oleh Borussia Dortmund pada 2020, ia baru menampilkan permainan yang apik kembali.

Kasus yang paling terbaru terjadi kepada Wijnaldum. Sama seperti Emre Can, Wijnaldum hengkang dari Liverpool ke Paris Saint-Germain (PSG) dengan status free-transfer. Akan tetapi, ketika membela PSG, dia menjadi pemain dengan pembelian paling buruk di Ligue 1 menurut L’Equipe.

Akankah nasib yang sama terjadi kepada Sadio Mane di Bayern Munich?

Selalu update berita bola terbaru hanya di Vivagoal.com