Habisi Malaysia, Timnas Futsal Indonesia Jaga Asa ke Semifinal
Sumber: PSSI.

Pivot Andalan Timnas Futsal Pede Tembus 8 Besar Piala Asia

Arie Lihardo - May 25, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Pivot andalan Timnas Futsal Indonesia, Holypaul Septinus Soumilena atau yang kerap disapa Evan meyakini skuadnya berpotensi menduduki peringkat delapan besar Piala Asia Futsal AFC 2022.

Diketahui kalau Piala Asia Futsal AFC tahun ini akan digelar pada 25 September-20 Oktober mendatang di Kuwait. Turnamen tersebut diikuti oleh 16 negara.

Habisi Malaysia, Timnas Futsal Indonesia Jaga Asa ke Semifinal
Sumber: PSSI.

“Indonesia mungkin bisa berada di posisi delapan besar atau bahkan lima,” kata Evan dikutip dari Antara.

Evan sendiri meyakini kalau Indonesia memiliki kualitas untuk bersaing di Asia. Hal tersebut tak lepas dari perkembangan yang dialami Skuad Garuda sejak ditangani oleh pelatih asing dalam beberapa tahun terakhir.


Baca Juga:


Dimulai dari kedatangan pelatih asal Jepang, Kensuke Takahasi, yang menangani timnas futsal pada 2018 hingga 2021 sebelum akhirnya Mohammad Hashemzadeh mengambil alih jabatan pelatih hingga saat ini.

“Kami banyak belajar dari pelatih Ken, Hashemzadeh. Jadi sepertinya kami bisa bersaing secara permainan,” tambah Evan.

Salah satu indikator perkembangan tersebut adalah Indonesia mampu menahan imbang Thailand yang dianggap menjadi kekuatan utama futsal di Asia Tenggara dalam tiga laga beruntun di waktu normal pada 2022.

Satu-satunya kekalahan Indonesia dari Thailand di tahun ini adalah ketika final Piala AFF, di mana laga harus dilanjutnya ke babak penalti.

“Kami mampu mengimbangi Thailand tiga laga berturut-turut. Itu menjadi PR bagi mereka dan motivasi bagi timnas futsal Indonesia,” pungkasnya.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com