Pjanic Jadikan Pemain Portugal Sebagai Teladan Tuk Berada di Level Teratas

Pjanic Jadikan Pemain Portugal Sebagai Teladan Tuk Berada di Level Teratas

Heri Susanto - May 24, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie AGelandang Juventus, Miralem Pjanic menyebut tak mudah untuk bisa selalu bermain di level terbaik. Salah satu contoh yang bisa jadi panutan adalah superstar asal Portugal, Cristiano Ronaldo.

Sejak hijrah dari Real Madrid pada musim panas tahun lalu, tak sedikit yang meragukan kemampuan Cristiano Ronaldo. Ia disebut akan kesulitan dengan gaya bermain Serie A yang memiliki karakteristik jauh berbeda dibanding dengan La Liga dan Premier League.

Namun CR7 berhasil menjawab keraguan dan membuktikan biaya 100 juta euro untuk mendatangkannya tak merugikan Juventus. Ia berhasil menjaga performa terbaiknya dengan total raihan 28 gol dan 13 assist di semua ajang musim ini. Berkat sumbangsihnya tersebut, Juventus berhasil meraih Scudetto musim ini.

 

Pjanic melihat jika Ronaldo adalah sosok terbaik yang bisa dijadikan contoh teladan oleh para yang lebih muda. Ia melihat jika pemain asal Portugal itu berhasil menjaga penampilan di atas lapangan pada level tertinggi.

[irp]

“Seorang pemain harus bisa selalu fokus. Kuat secara mentalitas itu krusial untuk pemain di level teratas,” kata Pjanic dikutip dari Football Italia.

“Sebagai contoh adalah Cristiano Ronado. Level konsentrasi yang ia miliki selalu luar biasa, baik saat semua berjalan bagus atau bahkan sebaliknya.”

“Dia sangat kuat dalam duel udara dan sangat yakin pada dirinya saat melangkah maju,” tutupnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com