Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu
Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu (Sumber: Twitter)

Presiden Barcelona: Sejak La Liga Restart, VAR dan Wasit Selalu Untungkan Madrid

Fachrizal Wicaksono - July 6, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu tak mau ketinggalan untuk menuding laga sisa musim ini sengaja diatur untuk memberi kemenangan buat Real Madrid. Ia pun mengungkapkan keluh kesahnya soal penggunaan video assistant referee (VAR) di laga yang dimainkan Madrid.

Kemenangan Madrid 1-0 atas Athletic Bilbao di San Mames, Minggu (5/7/2020) malam WIB kembali jadi sorotan. Pasalnya, ada beberapa momen yang dianggap penggunaan VAR sangat menguntungkan tim asal ibukota Spanyol tersebut.

Salah satunya ketika Sergio Ramos yang baru mencetak gol lewat titik putih penalti, lalu melakukan pelanggaran kepada Raul Garcia di area kotak terlarang Madrid namun wasit enggan meninjau VAR, Madrid pun lolos dari hukuman penalti. Padahal proses pelanggaran Ramos hampir mirip dengan kejadian Dani Rodriguez vs Marcelo.

Bartomeu sendiri usai menonton kemenangan Barcelona 4-1 atas Villareal menyindir Madrid dengan menilai penggunaan VAR di sisa musim ini tak adil. Secara tersirat, ia menuding VAR terkesan selalu menguntungkan sang rival.

“Saya sudah menonton pertandingan Bilbao. Saya hanya bisa katakan, satu lagi kemenangan diberikan untuk Madrid. Pesan saya, dan saya ulangi, VAR tidak memberikan bobot yang anda-anda semua harapkan.” ucap Bartomeu seperti dilansir dari AS.


Baca Juga:


“Setelah Covid-19 dan Liga dilanjutkan kembali, semuanya terlihat tidak adil. Itu juga berdampak pada hasil, dan anda lihat sendiri selalu menguntungkan tim yang sama.” tegas Bartomeu.

“Kami sudah bicara dengan FER, VAR harusnya membantu wasit, tapi dalam beberapa minggu terakhir, semua orang melihat banyak gambar dimana VAR dan wasit bertindak tidak adil.” sindirnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com