Preview Barcelona vs Valladolid; Tes Sebelum Lyon

Preview Barcelona vs Valladolid: Tes Sebelum Lyon

Fido Moniaga - February 16, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Pemimpin klasemen Barcelona akan menjamu tim peringkat ke-15, Real Valladolid di jornada ke-24, La Liga Spanyol, Minggu (17/2/2019) dini hari besok.

Barcelona pun menargetkan kemenangan atas Valladolid setelah sebelumnya hanya bisa meraih tiga hasil imbang di semua ajang kompetisi.

Hal ini penting untuk membangkitkan moral pasukan Catalan jelang pertandingan melawan Olympique Lyon di babak 16 besar Liga Champions tengah pekan depan.

[irp]

Terlebih lagi, rival berat mereka Real Madrid sekarang sudah tinggal berselisih enam poin di peringkat kedua usai berhasil menggusur Atletico berkat kemenangan di laga Derby Madrileno.

Di sisi lain, Valladolid menatap laga di Camp Nou dini hari besok dalam kepercayaan diri yang kurang bagus. Pasalnya, dari 14 pertandingan terakhirnya di ajang Liga Primera, Jordi Masip dkk hanya bisa mengantongi 2 kemenangan, 5 imbang dan 7 sisanya berakhir dengan kekalahan.

Di atas kertas, Barcelona jelas akan menjadikan Valladolid bulan-bulanan di Camp Nou. Terlebih penyerang andalan mereka Oscar Plano terkena sanksi kartu dan harus absen dalam lawatan ke Catalunya kali ini.

Dan fakta bahwa Barca sudah mencetak 38 gol di Camp Nou dalam 12 pertandingan terakhirnya di semua ajang kompetisi jelas layak diperhatikan skuat Valladolid.

Di pertemuan pertama musim ini, Barcelona hanya bisa meraih kemenangan tipis 1-0 berkat gol tunggal Ousmane Dembele di kandang Valladolid.

[irp]

Meski demikian, pemain yang paling mungkin menciptakan masalah buat lini pertahanan Valladolid di laga ini adalah Lionel Messi. Selain sudah melesakkan 21 gol dan memuncaki daftar pencetak gol terbanyak Liga, Messi juga sudah mengkreasikan 10 assist, tertinggi diantara semua pemain Los Cules.

Namun, pelatih Valladolid, Sergio Gonzales sudah menegaskan tidak akan memberi perhatian khusus kepada kapten Barcelona itu.“Bakal salah jika kami hanya fokus ke Messi. Kami punya waktu satu jam sebelum laga untuk melihat apakah Ernesto menerapkan rotasi atau tidak, karena jika kami ingin menghentikan Messi, berarti kamu harus melakukannya sebagai satu unit.” tegas Sergio dikutip dari Marca.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com