Gabung Latihan Timnas, Kondisi Jordi Amat dan Sandy Walsh Kurang Fit
Sumber: PSSI.

Proses Naturalisasi Jordi Amat dan Shandy Walsh Tuntas Pekan Ini?

Arie Lihardo - August 16, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia– Proses naturalisasi dua pemain keturunan, Sandy Walsh dan Jordi Amat diharapkan tuntas pekan ini. Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan pun mendesak Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) untuk menuntaskan proses tersebut.

Dokumen naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh saat ini sudah sampai di DPR setelah melewati tahapan di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham), Sekretariat Negara, dan persetujuan Presiden.

Jordi Amat Tiba di Jakarta Pekan Ini, Sandy Walsh Masih Berhalangan

Namun, tahap pemeriksaan berkas Sandy Walsh dan Jordi Amat di DPR sempat tertunda karena lembaga legislatif itu tengah menjalani masa reses yang berakhir pada Senin (15/8).

“Sudah di DPR (berkasnya). Hari ini (Senin, 15 Agustus 2022) seharusnya ada rapat untuk membahas hal ini. Tapi DPR masih banyak kegiatan, Menpora (Zainudin Amali) juga,” kata Iriawan.


Baca Juga:


“Sehingga mudah-mudahan dalam pekan ini atau pekan depan akan diputuskan.”

Pria yang kerap disapa Iwan Bule itu berharap proses di DPR bisa berjalan lancar sehingga berkas Jordi Amat dan Sandy Walsh bisa segera dikirim kepada Presiden Joko Widodo untuk mendapatkan rekomendasi status warga negara Indonesia (WNI).

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Jordi Amat (@jordiamat5)

Setelah mendapat surat rekomendasi dan Surat Keputusan Presiden soal Permohonan Kewarganegaraan Indonesia, barulah Sandy Walsh dan Jordi Amat menjalani sumpah menjadi WNI di Kemenkumham sebelum bisa memperkuat Timnas Indonesia.

Jordi Amat dan Sandy Walsh diharapkan sudah bisa membela timnas Indonesia di laga uji coba FIFA Matchday periode September mendatang.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com