PSSI Sudah Tentukan Jadwal Liga 1 2021
Vivagoal – Liga Indonesia – PSSI mengumumkan jika Liga 1 2021 rencananya bakal digelar pada 3 Juli mendatang. Namun Induk tertinggi sepakbola Indonesa itu masih menunggu izin dari pemerintah untuk menggelar pertandingan.
Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan menyebut jika pelaksanaan kompetisi sepakbola di Indonesia harus mempertimbangkan beberapa aspek seperti keselamatan dan kesehatan pihak-pihak yang terlibat. Oleh karenanya, kejelasan Liga masih menunggu persetujuan dari beberapa stakeholder mulai dari pemerintah, kepolisian, serta Satgas COVID-19 terkait dengan protokol penyelenggaraan kompetisi.
“Perencanaan sudah kita siapkan. Semua item-item berkaitan dengan surat menyurat sedang kami siapkan baik itu rekomendasi kepada Pak Menteri (Pemuda dan Olahraga), baik itu Satgas COVID-19 dan nanti kepada pihak kepolisian. Kita akan mencoba bergulir kembali bulan Juli awal sekitar tanggal 3,” jelas Iriawan yang akrab disapa Iwan Bule dalam konferensi pers virtual di Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Rabu (21/4).
Baca Juga:
- Motivasi Besar Bintang Persija Jelang Final Piala Menpora
- Jelang Liga 1, PSM Harus Kumpulkan Miliaran Rupiah untuk Bayar Hutang
- Persija Ingin Patahkan Rekor Persib di Final Piala Menpora
- Persija Jakarta vs Persib Bandung: Prediksi dan Link Live Streaming
Meski begitu, Iwan menyebut jika PSSI bakal berkoordinasi dengan klub peserta apakah akan mengadakan home tournament atau fortmat lain. Hal tersebut, menurutnya, butuh pembahasan lebih lanjut.
“Kami belum bisa memastikan, karena kita akan melakukan meeting dengan klub yang ada, bagaimana kendalanya dan lain sebagainya. Apakah sistem bubble to bubble atau lain sebagainya, yang pasti (masih) menunggu),” jelas Iwan.
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com