Rashford ke McTominay: Diatas Lapangan, Lupakan Pertemanan
Rashford dan McTominay

Hadapi Skotlandia, Rashford Lupakan Pertemanan Dengan McTominay

A Hendra - June 17, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Euro 2020 – Pertandingan antara timnas Inggris vs Skotlandia pada lanjutan matchday kedua Grup D Euro 2020, Sabtu (19/6) mendatang bakal terasa spesial bagi sebagian besar pemain. Beberapa diantara mereka bakal saling berhadapan dengan rekan satu klub.

Akhir pekan nanti bakal tersaji duel menarik antara dua tim dari tanah Britania, Inggris melawan Skotlandia di Wembley Stadium. Laga ini bisa semakin panas karena berpotensi mempertemukan para pemain yang berada dalam satu tim sama di level klub.

Diantaranya adalah Marcus Rashford, yang merupakan penyerang andalan Manchester United, bertemu dengan Scott McTominay, yang mengisi lini tengah Skotlandia. Kedua pemain saling bahu membahu membela Setan Merah selama beberapa tahun terakhir, tapi kini harus saling sikut.

Rashford sendiri tak memungkiri pertandingan antara Inggris melawan Skotlandia merupakan salah satu duel paling klasik di dunia selain Brasil vs Argentina bakal terasa sangat spesial. Rivalitas kedua tim sudah berlangsung selama 149 tahun.

Pasalnya, Rashford sudah begitu mengenal McTominay cukup lama mengingat mereka keduanya berasal dari bangku akademi Setan Merah. Menurut Rashford, bermain melawan McTominay di salah satu laga derby panas dalam dunia sepakbola akan jadi pengalmaan berharga. Dia dan McTominay berjuang dari titik yang sama, kini mereka ada di posisi yang sama pula dalam membela timnas.


Baca Juga:


“Saya sudah bicara dengan dia (McTominay) beberapa waktu lalu. Kami merasa laga ini bakal jadi pengalaman yang berbeda buat kami,” ujar Rashford seperti dilansir dari Manchester Evening News.

“Saya ikut senang untuk Scott dan keluarganya. Kami telah bermain bersama sejak kami masih berusia 8, 9, atau 10 tahun. Dan bisa bermain satu sama lain di salah satu kompetisi terbesar di sepak bola akan jadi pencapaian luar biasa.

“Saya menghormati dia, tapi kami harus memainkan permainan kami.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Euro 2020 hanya di Vivagoal.com