Real Madrid Siap Tampil dengan Kekuatan Penuh saat Bersua Liverpool
Vivagoal – La Liga – Real Madrid dipastikan akan tampil dengan kekuatan penuh ketika menghadapi Liverpool di final Liga Champions 2021/22, Minggu (29/5) dini hari WIB mendatang.
David Alaba yang sudah absen sejak leg pertama babak semifinal Liga Champions kontra Man City akan segera kembali merumput. Dilansir dari Marca, bek kanan Los Blancos itu sudah mengikuti sesi latihan secara penuh untuk pertama kalinya hari ini.
Kabar ini tentunya menjadi kabar baik bagi Carlo Anceloti yang punya pilihan lengkap ketika bertemu Liverpool. Tak ada lagi daftar pemain cedera di dalam skuad Los Galacticos saat ini.
Eden Hazard yang harus menempuh jalur operasi akhir Maret lalu juga sudah kembali merumput akhir pekan lalu saat Real Madrid bersua Cadiz. Meski saat ini kondisinya diragukan setelah menerima tackle keras dari Carlos Akapo, pemain veteran kelahiran Belgia ini dipastikan sudah sehat saat laga puncak Liga Champions mendatang.
Baca juga:
- Akhirnya, Barcelona Buka Penawaran Dengan Bayern Munich Untuk Lewandowski
- Tinggal Selangkah Lagi, Mbappe Resmi Pindah ke Real Madrid
- Bek Serba Bisa Barcelona Bakal Diobral Murah
- Soal Nasib De Jong, Petinggi Barcelona Buka Suara
Karim Benzema yang diistirahatkan pada pertandingan terakhir tersebut juga diperkirakan akan kembali saat Real Madrid menjamu Real Betis, Sabtu (21/5) dini hari WIB sebagai penutup musim 21/22 La Liga.
First training session of the week ✅
📍 #RMCity pic.twitter.com/FHCJAPg5Hl— Real Madrid C.F. 🇬🇧🇺🇸 (@realmadriden) May 17, 2022
Kesempatan ini juga akan menjadi ajang perpisahan bagi Marcelo yang kontraknya telah berakhir di Santiago Bernabeu. Sejak bergabung tahun 2007 lalu, Marcelo merupakan pemain dengan gelar juara terbanyak bersama Los Blancos, mengalahkan pencapaian Paco Gento. Kontribusinya selama 15 tahun bersama ini sudah dipastikan akan diberi ucapan perpishan secara khusus pada laga penutup yang akan digelar di Santiago Bernabeu.
Gareth Bale pun seharusnya berada dalam kondisi prima untuk tampil melawan Real Betis, yang juga akan menjadi laga terakhirnya berseragam Los Blancos. Dengan gelar La Liga yang sudah jatuh ke tangan Real Madrid, tentunya Ancelotti akan memberikan kesempatan terakhir kepada para pemain yang akan hengkang musim depan. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com