Soal Nasib De Jong, Petinggi Barcelona Buka Suara
Sumber: Pikiran Rakyat

Soal Nasib De Jong, Petinggi Barcelona Buka Suara

Heri Susanto - May 17, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Dalam beberapa waktu belakangan, masa depan Frenkie De Jong bersama Barcelona mulai dispekulasikan. Direktur Olahraga Klub, Mateu Alemany buka suara terkait situasi pemainnya.

Belakangan, Fabrizio Romano, seperti diwartakan CaughOffside mengklaim jika ada kemungkinan sang pemain bakal merapat ke Manchester United dan bereuni dengan mantan bosnya di Ajax Amsterdam, Erik ten Hag.  Namun sang pemain disebut hanya tertarik mentas di tim yang main di Liga Champions pada musim depan.

United, yang musim ini tercecer di luar zona Liga Champions sudah barang tentu tak bisa mendatangkan sang pemain ke Old Trafford di bursa mendatang. Namun mereka masih berpotensi main di Europa League dan Ten Hag disebut siap melakukan langkah persuasi kepada mantan pemainnya tersebut.

Barcelona belakangan memang membutuhkan dana tambahan atas penjualan De Jong ke tim lain sebagai modal memperkuat tim di bursa mendatang. Di sisi lain, Setan Merah bakal kehilangan dua geladangnya yakni Paul Pogba dan Namanja Matic. Kontrak dua pemain tersebut bakal rampung pada 30 Juni mendtang. Otomatis, mereka membutuhkan pemain baru dalam skuatnya.


Baca Juga:


Meski begitu, Xavi Hernandez sempat mengklaim jika dirinya masih ingin De Jong bertahan di Camp Nou pada musim depan. Namun masa depan De Jong tak berada ddi bawah kendalinya. Kini, Mateu Alemany menyebut jika klub masih belum menentukan masa depan sang pemain.

Frenkie de Jong Dipastikan Gabung Man United Musim Depan
Sumber: republika.co.id

“Kami belum emmbuat keputusan apapun dalam skuat. De Jong adalah pemain penting bagi kami,” ucap Alemany seperti dikutip dalam tweet Romano. “Kami saat ini paham apa ayng kami butuhkan dan kami tengah mengondisikan diri dengan financial fait play,” tambahnya.

De Jong saat ini masih memiliki kontrak hingga 2026 mendatang. Andai Barcelona mau menjualnya, ada dana besar yang bisa mereka dapatkan dari penjualan pemain asal Belanda itu.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com