Saatnya Leandro Paredes Lebih Bermain ke Dalam
Leandro Paredes, Foto: dok situs resmi Juventus

Saatnya Leandro Paredes Lebih Bermain ke Dalam

A Hendra - September 10, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalSerie ALeandro Paredes lebih banyak main ke depan semasa memperkuat Paris Saint-Germain. Tapi di Juventus, Paredes diminta lebih bermain agak ke dalam.

Posisi dan peran Leandro Paredes sempat menjadi perdebatan selama memperkuat Paris Saint-Germain periode 2019 hingga 2022. Bersama Thomas Tuchel dan Mauricio Pochettino, pemain asal Argentina itu lebih sering bermain sebagai central midfielder atau attacking midfielder.

Sebenarnya permainan dia tak bisa dibilang buruk. Sebab selama tiga musim memperkuat Les Parisiens, Paredes mampu tampil dalam 117 pertandingan di seluruh kompetisi dengan menyumbangkan 3 gol dan 10 assist.

Gabung Juventus, Kesempatan Kedua yang Tak Mau Disia-Siakan Paredes
Leandro Paredes, Foto: dok situs resmi Juventus

Tapi, gelandang 28 tahun itu sebenarnya lebih nyaman jika bermain sedikit ke belakang. Tak heran jika dalam beberapa kesempatan, Paredes tak bisa tampil maksimal hingga akhirnya kerap dimainkan sebagai pemain pelapis di PSG. Sampai pada puncaknya, di era kepelatihan Christophe Galtier, ia akhirnya dilego ke Juventus pada musim panas lalu.

Di sisi lain, kiprah Paredes di Juventus saat ini cukup baik. Allenatore Bianconeri, Massimiliano Allegri tampaknya sangat mengandalkan dirinya mengisi lini tengah.


Baca Juga:


Paredes mengungkapkan bahwa Allegri sangat tahu potensinya bisa dimaksimalkan jika bermain lebih ke dalam. Karena dengan begitu, Paredes bisa jeli melihat pergerakan para pemain di depan sebelum mengirim umpan jauh yang menjadi spesialisasinya.

“Saya tiba di klub hebat dengan pemain dan pelatih yang kuat. Saya senang berada di sini dan berharap dapat memberikan kontribusi di setiap pertandingan,” ucap Paredes seperti dikutip dari Football Italia.

“Ketika saya tiba di sini, pelatih meminta saya untuk melakukan umpan vertikal, saya tahu bahwa saya bisa membawanya ke tim. Saya suka mengalirkan bola yang dekat dengan pertahanan dan akan mencoba untuk terus melakukan yang lebih baik.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com