(Photo: Chris Brunskill/Fantasista/Getty Images via Suryakepri.com)

Selama Masih Cetak Banyak Gol, Spurs Tetap Jual Mahal Soal Kane!

Irman Maulana - August 26, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Mantan winger Tottenham, Chris Waddle percaya bahwa kepindahan Harry Kane dari Spurs bisa tetap terjadi di masa depan. Tetapi dengan syarat, Kane bisa menghindari lebih banyak perjanjian verbal dengan pihak klub.

Chris Waddle menilai jika Harry Kane memiliki peluang untuk segera hengkang dari Tottenham di bursa transfer selanjutnya. Namun hal itu bisa terjadi andai ada klausul tertulis yang dapat mencegah harga tinggi yang membelit dirinya sekarang.

Kabarnya Kane dibanderol sebesar 150 juta pounds (Rp. 2,9 triliun) oleh Petinggi Spus, Daniel Levy di musim panas ini. Nilai itulah yang diprediksi membuat Man City mundur dari perburuan Kane, terlebih karena mereka baru saja membeli Jack Grealish seharga 100 juta pounds.

Kapten Timnas Inggris itu akhirnya memastikan bahwa Ia akan tetap bertahan di London Utara. Waddle berharap adanya perjanjian tertulis antara Kane dengan Spurs yang bisa menguntungkan kedua pihak, agar kembali tak merugikan Kane.

“Saya tidak akan terkejut jika mereka duduk bersama Daniel Levy dan mengatakan ‘ini kontrak sampai kamu berusia 34-35 tahun,”ujar Waddle dilansir Goal. 

“Kita tidak tahu berapa lama Harry akan bermain. Dia mungkin bermain di 35-40 atau dia mungkin berhenti di 33. Dia memiliki banyak cedera pergelangan kaki, dan itu akan terus menghantuimu.

“Untuk Tottenham, saya pikir mereka coba memberikan kontrak baru. Jika Kane tidak setuju, di situlah dia harus memasukkan bahwa Ia akan tinggal selama satu tahun lagi dan pergi dengan harga tertentu. Dia ingin itu dimasukkan ke dalam kontrak.”


Baca Juga:


Kane masih memiliki sisa kontrak dua tahun hingga 2024 mendatang bersama Spurs atau sampai usianya 31 tahun. Bukan tidak mungkin saat itu Ia akan kembali mencoba usahanya agar bisa pergi dari Spurs.

Waddle sendiri mengaku Ia paham alasan Kane ingin pergi karena ambisinya untuk meraih trofi bergengsi dan bukan masalah uang. Namun yang menjadi dilema adalah harga Kane yang berpotensi tetap tinggi di masa depan andai terus tampil tajam bersama Spurs.

“Saya mengerti alasannya ingin pergi, mengerti bahwa para pemain mau memenangkan trofi. Seiring bertambahnya usia, nilai Kane memang bisa menurun. Jika Man City mengatakan peluang sekarang sudah tertutup, bukan tidak mungkin tahun depan tetap akan ada godaan, dari Man United, Chelsea, atau tim lainnya,”ungkapnya.

 “Sehingga Kane harus segera mendapatkan kesepakatan dengan Daniel Levy, karena itu akan butuh kerja keras. Jika dia mendapat 25 gol musim ini dan memiliki hal luar biasa lain, Spurs masih akan mengatakan bahwa mereka ingin 150 juta pounds. 

Waddle lalu memberikan contoh pada Robert Lewandowski yang konsisten mencetak banyak gol dan tetap mendapat bandrol tinggi walau tidak muda lagi. Waddle berharap semuanya berjalan dengan baik, termasuk jika Kane benar-benar hengkang nanti.

“Berapa (Robert) Lewandowski layak dihargai? Dan dia berusia 33 tahun. Ada pembicaraan dia tertarik pindah musim depan, tidak musim ini. Mereka menyebut harga 40-50 juta pounds untuk pemain 34 tahun,”tambahnya.

“Tottenham akan berpikir bahwa sebagai selama Kane mencetak gol dan bermain bagus, kami senang. Namun, perlu ada titik di mana Ia bertahan atau dijual. Saya tidak ingin melihatnya pergi karena berselisih dengan klub.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com