Vivagoal – Piala Dunia 2022 – Jelang jumpa Timnas Kroasia di semifinal Piala Dunia, pelatih Timnas Argentina, Lionel Scaloni, mengatakan sesuatu hal tentang Lionel Messi.
Partai semifinal Piala Dunia 2022 akan mempertemukan Argentina melawan Kroasia, Rabu (14/12), dini hari WIB, di Stadion Lusail. Pertandingan ini tentunya sangat penting bagi Argentina dan juga Kroasia agar bisa semakin dekat dengan gelar.
𝐉𝐚𝐝𝐰𝐚𝐥 𝐬𝐞𝐦𝐢𝐟𝐢𝐧𝐚𝐥 𝐏𝐢𝐚𝐥𝐚 𝐃𝐮𝐧𝐢𝐚 𝟐𝟎𝟐𝟐 🔥
Apa final Pildun 2018 bakal terulang? Prediksinya Vivamania 👇#Qatar2022 #FIFAWorldCup #PialaDunia2022 pic.twitter.com/DHVUzo6eTV— Vivagoal (@vivagoal_idn) December 12, 2022
Tentu saja, spotlight di pertandingan ini tertuju kepada dua pemain ternama, Luka Modric dan Lionel Messi. Pasalnya, Piala Dunia 2022 menjadi ajang terakhir mereka di turnamen empat tahunan ini lantaran umur mereka yang sudah tua.
Menariknya, pelatih Argentina, Lionel Scaloni, tidak mau menjadikan pertandingan nanti sebagai beban, terutama kepada Messi. Dilansir dari Kicker, semua orang di dunia harus setuju dengannya jika rezeki yang harus mereka nikmati adalah melihat Messi bermain sepakbola.
Baca Juga:
- Prancis vs Maroko: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
- Inilah Tiga Calon Pengganti Manuel Neuer di Bayern Munich
- Argentina vs Kroasia: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
- Dua Punggawa Prancis Absen dalam Sesi Latihan Jelang Laga Kontra Maroko
“Mari berbahagia selama dia bermain, itu adalah hal terbaik yang bisa terjadi pada kami dan dunia sepakbola,” ucap Lionel Scaloni.
Lionel Scaloni tahu pasti jika Messi memiliki beban yang sangat besar di punggungnya, yakni memberikan gelar Piala Dunia kepada warga Argentina. Namun, itu bukan menjadi tanggung jawab timnya, melainkan Messi sendiri.
“Messi selalu seperti itu. Dia selalu ingin bermain dan menang. Tapi, itu bukan tujuan kami. Sebelum turnamen, final bukanlah tujuan kami. Motto kami adalah selalu ‘step by step‘,” tambahnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Piala Dunia 2022 hanya di Vivagoal.com