Sempat Pesimis, Karir Bek Gladbach Diliputi Banyak Keberuntungan
Jordan Beyer – Twitter resmi @Borussia_En

Sempat Pesimistis, Bek Gladbach Mengaku Diliputi Banyak Keberuntungan

Catrine Mega - October 7, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Bek Borussia Monchengladbach, Jordan Beyer mengaku cukup puas dengan pencapaiannya musim ini. Sempat merasa pesimis di awal musim, ia semakin yakin bahwa kondisinya perlahan semakin baik.

Beyer mengatakan bahwa bergabung dengan Borussia Monchengladbach merupakan salah satu hal yang tidak ia duga. Pemain yang dipinjamkan dari Werder Bremen mengaku jika bertahan di sana hanya akan tetap menjadi pelapis.

“Saya hampir berada di Bremen dan sebenarnya hanya bertahan karena cedera Stefan Lainer. Saya pikir itu akan menjadi musim yang cukup sulit bagi saya. Saya sangat senang bahwa segalanya berjalan sangat baik baru-baru ini. Semuanya tampak berbeda dua bulan lalu,” ungkap Beyer.

Pemain Timnas U-21 Jerman saat ini sudah memainkan empat pertandingan dari tujuh penampilan Gladbach di Bundesliga 2021/22. Ia merasa sangat beruntung di mana sang pelatih, Adi Hutter memberikannya kepercayaan untuk tampil.

“Adi Hutter memainkan peran besar karena dia memberi saya kepercayaan diri untuk dapat membawa kualitas saya ke lapangan. Saya sangat bersyukur untuk itu. Sekarang saya sudah bermain empat kali, saya berharap terus seperti ini,” tambahnya.

Nama Beyer mencuat seiring keberhasilannya dalam membawa skuad Timnsa Jerman U21 memenangkan Euro pada musim panas lalu. Ia juga merasa pasrah dengan nasibnya di Timnas hingga panggilan timnas datang.


Baca Juga:


“Saya tidak lagi memikirkan U21. Panggilan itu mengejutkan karena saya tidak lagi berharap bermain untuk U21 akan menjadi pilihan bagi saya. Itulah lapisan gula pada kue,” terangnya.

Memiliki kesempatan bermain di divisi utama selama satu tahun, Beyer akan memanfaatkan kesempatan sebaik mungkin. Meski tidak yakin akan mendapat perpanjangan masa pinjaman atau dipermanenkan Beyer masih mencari peluang baik dalam karirnya saat ini.

“Saya hanya berkonsentrasi di sini dan sekarang. Kontrak saya berjalan hingga akhir musim. Kita lihat saja apa rencana Gladbach dan seperti apa situasi saya sampai saat itu,” pungkasnya. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com