Seret Gol, Werner Akui Main di Premier League Sangat Sulit
Timo Werner. Sumber: Twitter Goal

Seret Gol, Werner Akui Main di Premier League Sangat Sulit

Fido Moniaga - December 21, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Bomber Chelsea, Timo Werner tidak menampik jika dirinya mengalami penurunan performa selama tiba di Inggris. Hal ini terjadi karena kompetisi di sana ternyata jauh lebih berat dari yang dibayangkan.

Werner sempat digadang sebagai salah satu pembelian terbaik Chelsea musim panas kemarin. Mereka bahkan harus saling sikut dengan Liverpool yang sudah tertarik dengan sang pemain.

Namun Werner nyatanya kesulitan memberikan yang terbaik selama berseragam Chelsea. Tercatat pemain asal Jerman itu sudah absen mencetak gol dalam delapan pertandingan terakhir. Ia juga menjadi sorotan karena kerap melewatkan peluang emas yang didapat oleh tim.

Werner kemudian buka suara dengan mengatakan jika Premier League terasa lebih berat dibandingkan dengan Premier League. Salah satunya adalah tentang padatnya jadwal yang ada di sana.

“Premier League sedikit berbeda dengan liga yang biasa saya jalani sebelumnya (Bundesliga)” kata Werner seperti dilansir dari Eurosport. 


Baca Juga:



“Saya harus mengakui ternyata lebih berat dibanding yang saya bayangkan. Kontak fisik yang terjadi di sini lebih berat dibanding di Jerman. Saya sudah menduganya, tapi tidak mengira akan seperti ini.” 

“Saya rasa juga berat ketika Anda harus bermain setiap tiga hari sekali, dan di Liga Champions, serta pertandingan internasional. Anda harus bertanding pada Sabtu melawan tim yang beristirahat sepanjang pekan dan hanya memikirkan tentang duel melawan Anda,” imbuh Timo Werner. 

Lebih lanjut Werner mengatakan jika dirinya masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan kerasnya Premier League.

“Pada awalnya sangat bagus, sekarang setelah memainkan banyak pertandingan, saya tidak tahu apakah ini terlihat normal, tapi saya agak sedikit kesulitan,” tutur Werner. 

“Saat ini begitu banyak pertandingan dan saya rasa ada beberapa peluang yang saya lewatkan dua atau tiga pekan lalu, itu bukan hal yang terbaik. Tapi, saya rasa ketika Anda baru berada di sebuah negara dan liga, selalu agak berat beradaptasi dan itu seharusnya tidak jadi alasan.” 

“Saya harus berusaha melakukan yang terbaik untuk menjadi pesepak bola yang terbaik di liga ini. Saya rasa telah beradaptasi dengan baik,” imbuh pemain 24 tahun tersebut.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com